MU Jajaki Kemungkinan Transfer Ansu Fati dari Barcelona
Minat Manchester United kepada penyerang muda Barcelona, Ansu Fati tampaknya belum pudar. Kabar terbaru menyebutkan bahwa Setan Merah sedang menjajaki kemungkinan membajak sang pemain di musim panas mendatang.
Diketahui, pada musim panas 2021 lalu, MU secara terbuka tertarik untuk membawa Ansu Fati ke Old Trafford. Namun, upaya mereka tak tercapai karena Barcelona ingin mempertahankan salah satu aset terbaiknya ini.
Pemain belia ini baru berusia 20 tahun. Ia mendapatkan promosi ke tim utama Barcelona pada 2019, setelah tampil luar biasa di beberapa tahapan kelompok umur yang ia lalui.
Sejak saat itu, Ansu Fati mencatatkan 88 penampilan untuk Barcelona di semua kompetisi, menciptakan 25 gol dan sembilan assist.
Sayangnya, pemain Timnas Spanyol itu mengalami kesulitan mengembalikan performa terbaiknya di sepanjang musim ini. Ia hanya menyumbang enam gol dan tiga assist dalam 30 pertandingan yang ia jalani bersama Barcelona.
Diketahui, kemunduran penampilan Ansu Fati ini tak lepas dari absennya dalam 47 pertandingan untuk Barcelona pada media November 2020 hingga September 2021 lantaran cedera lutut parah. Kemudian, ia juga dua kali mengalami cedera hamstring relatif panjang.
Tak kunjung membaiknya performa Ansu Fati pun memunculkan berbagai spekulasi mengenai masa depannya di Barcelona. Meski faktanya, ia masih terikat kontrak dengan Barcelona hingga 2027 mendatang, ada kemungkinan Fati bisa diboyong ke markas MU.
Menurut Sport, agen pemain kelahiran Guinea-Bissau itu, Jorge Mendes mengetahui ketertarikan MU kepada kliennya. Laporan tersebut juga mengklaim bahwa striker muda bertalenta ini bisa saja pindah di musim panas 2023 mendatang jika dia gagal tampil reguler bersama Barcelona.
Hal itu dimungkinkan karena masalah keuangan yang melanda Blaugrana. Bahkan raksasa Catalan itu diyakini akan berada di bawah tekanan untuk melakukan penjualan besar-besaran pada musim panas nanti. Salah satunya tentu Ansu Fati.
Namun, Manajer Barcelona Xavi Hernandez menampik potensi penjualan pemain mudanya itu.
"Situasinya akan membaik, hanya saja kami harus bersabar. Dia merupakan aset spektakuler yang dimiliki klub ini, Kami sangat meyakininya dan dia melakukan yang terbaik karena Ansu Fati mempunyai mentalitas luar biasa dalam latihan. Tapi sekali lagi, hanya butuh kesabaran," kata Xavi, Sabtu 4 Februari 2023 waktu setempat.
"Dia masih muda. Fati membutuhkan waktu seperti pemain lain. Ini bukan saatnya bicarakan penjualan."
MU sendiri akan terus mengawasi situasi Ansu Fati. Sebab, mereka membutuhkan tambahan satu penyerang untuk mengisi pos yang ditinggalkan Cristiano Ronaldo. Apalagi Anthony Martial disinyalir akan meninggalkan MU di musim panas mendatang.
Advertisement