MU Berhasil Juara Europa League Setelah Bekuk Ajax
Manchester United berhasil jadi juara Liga Europa setelah mengalahkan Ajax Amsterdam di partai final Liga Europa yang berlangsung di Stockholm, Swedia, Rabu (24/5) malam waktu setempat atau Kamis (25/5) dini hari WIB. Dalam laga yang berlangsung di Friends Arena itu MU menang 2-0 berkat gol Paul Pogba dan Henrikh Mkhitaryan.
Pogba menjebol gawang Ajax pada menit ke-18. Gol Pogba berawal dari bola sodoran Mata di sayap kanan, Fellaini memberi umpan pada Pogba. Tendangan pemain termahal sedunia itu membentur sela kaki Davinson Sanchez sehingga arahnya berbelok dan kiper Ajax, Andre Onana tak dapat menjangkau bola.
Memasuki babak kedua, dua menit laga berjalan, MU berhasil unggul kembali lewat tembakan membelakangi gawang Henrikh Mkhitaryan di dalam kotak penalti. Gol tersebut berawal dari sepak pojok Mata dari sudut kanan, Bola berhasil diterima Chris Smalling dengan sundulan ke arah gawang. Henrikh Mkhitaryan yang ditempel ketat bek Ajax seraya membaringkan diri menggerakkan kaki kanannya dan menjebol gawang Onana dari jarak dekat pada menit ke-47.
Satu jam waktu normal pertandingan telah berjalan, barisan pertahanan MU begitu ketat mengatasi serangan skuat Ajax. Hingga memasuki menit ke-60, Kiper MU, Sergio Romero baru sekali saja melakukan penyelamatan yakni atas tembakan Bertrand Traore pada menit ke-14.
Memasuki menit ke-63, saat harus memburu gol, Ajax malah menarik penyerang tersuburnya, Kasper Dolberg ditarik keluar dan digantikan winger mus asal Brasil, David Neres. Pada menit ke-65, Fellaini berhasil menyambut umpan silang Pogba. Sayang sundulan Fellaini mengarah tepat ke dekapan Andre Onana.
Memasuki menit ke-74, Pogba hampir mendapatkan peluang bagus lewat skema serangan balik. Pogba yang berlari membawa bola di sayap kiri mengper bola kepada Marcus Rashford di depan kotak penalti. Rashord lalu mengembalikan bola itu kepada Pogba, sayang gelandang asal Perancis itu tak mampu mengontrol bola dan terjatuh di dalam kotak penalti.
Akhirnya laga pun berakhir dengan kemenangan MU atas Ajax dengan skor 2-0. MU untuk kali pertama menjadi juara Liga Europa sepanjang sejarahnya. MU pun berhak atas tiket ke Liga Champions musim depan sebagai juara Liga Europa.
Advertisement