Mobil Tertabrak Kereta di Jalan Gayung Kebonsari, 3 Orang Tewas
Sebuah mobil bernomor polisi L 1120 QC warnah merah tampak ringsek usai tertabrak kereta api di perlintasan Jalan Gayung Kebonsari, Minggu, 24 April 2022, sekitar pukul 23.20 WIB.
Berdasarkan pantauan di lapangan, usai tertabrak kereta api Sancaka jurusan Surabaya-Bandung, mobil yang ditumpangi oleh tiga orang tersebut terpental hingga 37 meter ke arah selatan.
Atas kejadian tersebut, seluruh penumpang mobil dilaporkan meninggal dunia di tempat. Sang pengemudi terpental 2 meter, sedangkan 1 penumpang lain ada yang tewas di atas kap, dan 1 lagi terjepit dibawah mobil.
Penjaga palang pintu kereta, Sukarno, 47 tahun, mobil yang dikemudi oleh Abid, 19 tahun, warga Jalan Sidosermo 4 gang 15 itu awalnya sudah berhenti dibelakang perlintasan kereta.
Akan tetapi, lanjut Sukarno, secara tiba-tiba mobil tersebut secara nekat menyebrang perlintasan yang tidak memiliki palang pintu itu. Namjn, saat kendaraan baru melewati setengahnya kereta tengah melaju kencang.
"Sudah berhenti, trus tiba-tiba jalan. kan sudah saya setop karena saya di sisi seberang juga mas tadi," kata Sukarno.
Kendaraan Melaju
Sementara itu, salah satu warga yang berada di lokasi, Rio mengatakan, mobil tersebut sempat diperingatkan warga untuk tak bergerak. Akan tetapi, kendaraan tetap melaju hingga kereta melintas.
"Paling keburu mas, sudah diteriaki tetap jalan," kata Rio.
Usai mengalami tabrakan, mobil Brio tersebut tampak hancur hingga hampir tidak berbentuk. Sedangkan, ketiga jenazah sudah dibawa petugas kepolisian ke RS Bhayangkara untuk pemeriksaan lebih lanjut.