Mobil Mewah, Diantar Perempuan Cantik, PSI Kediri Daftar Bacaleg
Diantar iring-iringan mobil mewah dan sejumlah perempuan cantik, DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Kediri datangi Kantor KPU Kota Kediri di Jalan Jaksa Agung Suprapto, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.
Rombongan dipimpin langsung oleh Ketua DPD Ronny Siswanto. Tujuan Kedatangan Ronny Siswanto beserta rombongan untuk menadaftarkan bakal calon anggota legislatif dalam Pemilu 2024.
Begitu keluar dari mobil mewahnya, Ronny Siswanto yang memakai setelan jas dan celana mewah warna merah, disambut oleh Sekretaris KPU Kota Kediri.
Setelah itu rombongan diarahkan untuk menemui Ketua KPU Kota Kediri, Pusporini Endah Palupi. Sejumlah berkas dokumen bacaleg yang dibawa diserahkan ke tim KPU Kota Kediri.
"Kita daftar bacaleg tanggal 13, jam 14.00, nomor partai kita 15, semoga angka urut ini membawa keberuntungan," terangnya, Sabtu 13 Mei 2023.
Ia menjelaskan ada 15 bacaleg yang didaftarkan hari ini. Rinciannya, 6 orang dapil (Daerah Pemilihan) kota Barat, 5 orang kota tengah dan 4 orang dari dapil kota timur.
"Targetnya mendapatkan 6 kursi, masing-masing dapil dua kursi," jelas pria yang juga menjabat sebagai Ketua Ganjarian Kota Kediri tersebut.
Ronny Siswanto menjelaskan, untuk dapat meraih kemenangan pada Pileg 2024 mendatang, dirinya lebih suka memilih untuk melakukan pendekatan secara humanis kepada masyarakyat.
"Yang penting tetap ngopeni masyarakat Kota Kediri, apa pun kebutuhannya" katanya.
Ada yang menarik dari kedatangan rombongan PSI di Kantor KPU Kota Kediri. Mereka menyanyikan yel-yel di mana di salah satu liriknya terdapat kalimat 'PSI Kaya-kaya'.
Ketika ditanya, Roni menyebut jika itu merupakan doa untuk kader dan simpatisan.
"Kita mendoakan, semua yang bergabung dengan PSI, baik kader, simpatisan maupun pemilih PSI pada Pemilu 2024 nanti semua menjadi orang yang kaya raya" ungkapnya.
Selain diantar iring-iringan mobil mewah dan sejumlah perempuan cantik, DPC PSI Kota Kediri juga mengajak pelaku kesenian jaranan untuk tampil menghibur masyarakat di halaman luar kantor KPU Kota Kediri.
Advertisement