Mnet Mencari 10 Fans International untuk Syuting Reality Show
Ingin liburan gratis plus tampil di televisi Korea? Nah, ini dia solusinya! Mnet, salah satu stasiun televisi kabel di Korea Selatan, mengumumkan bahwa mereka mencari para gadis pengemar K-Pop dari seluruh dunia untuk membintangi reality show terbaru bertajuk U-Hak SoNyeo: Ticket To K-Pop. Acara ini akan dibintangi oleh 10 pengemar beruntung.
Untuk menjadi satu dari 10 pengemar tersebut ada beberapa syarat diantaranya adalah pengemar K-Pop berjenis kelamin perempuan, lahir sebelum Maret 2004 atau minimal 15 tahun dan berasal dari luar Korea Selatan. Pendaftaran ini hanya untuk perseorangan atau individu, bukan grup.
Sayangnya, deadline pendaftaran acara ini sangat sempit, yaitu pada Jumat 22 Febriari 2019. Sepuluh orang fans terpilih akan berada di Korea Selatan selama 4 minggu. Mereka akan belajar mengenai K-Pop mulai dari menyanyi, menari, belajar budaya Korea, dan kecantikan.
Acara tersebut 100% gratis mulai dari biaya pelatihan, makan, minum, dan akomodasi selama acara serta ditambah kesempatan bertemu dengan idol K-Pop!
Pendaftaran acara ini tidak lah mudah. Karena beberapa syarat yang harus dipenuhi, antara lain:
1. Membuat 4 video yaitu perkenalan diri, cover dance K-Pop, lagu kpop, dan video seberapa besar cinta terhadap K-Pop. Video tak lebih dari 2 menit.
2. Mengisi formulis pendaftaran online.
Kedua persyaratan tersebut di email ke pihak Mnet. Jika syarat tidak lengkap maka panitia dapat membatalkan calon peserta.
Advertisement