Misteri Potongan Jari di Sayur Lodeh, Polisi Cek Tangan Pegawai
Kabar potongan jari di dalam sayur lodeh milik warga Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur, telah dikonfirmasi petugas medis. Aparat kepolisian juga mencari pemilik potongan jari tersebut
Potongan Jari dalam Lodeh
Peristiwa itu dilaporkan oleh dua warga di NTT. Mereka melaporkan ke kepolisian sebab curiga, ada potongan jari di dalam sayur lodeh yang dibelinya di warung sekitar desa.
Pelapor bernama Petrus Watu, berusia 30 tahun, warga Desa Haitimuk, Kecamatan Waliman, Kabupaten Malaka. Kapolsek Tasifeto Timur, Ipda Mahrim menyebut jika Petrus melapor ke tempatnya setelah kaget melihat daging berupa ujung kuku manusia, di dalam sayur itu.
Penyelidikan Kepolisian
Aparat kepolisian pun segera menyelidiki laporan itu. Mereka meminta konfirmasi dari tenaga medis terkait kebenaran potongan daging tersebut. Hasilnya, diketahui jika sekerat daging tersebut adalah potongan jari manusia, dikutip dari cnnindonesia.com, Selasa 13 Desember 2022.
Selanjutnya, polisi mengembangkan penyelidikan dengan memeriksa pemilik dan pekerja di warung tempat lodeh tersebut dijual.
Polisi juga memeriksa pemilik pabrik tahu di sekitar desa tersebut. Hasilnya belum ditemukan informasi tentang luka potong di jari mereka.
Namun Polres Belu akan terus berupaya mengungkap siapa pemilik potongan jari manusia di dalam sayur lodeh itu.