Misi Sosial Eks Gelandang Persik Hariyanto Dirikan SSB Gratis
Meski sudah tidak menjadi pemain profesional lagi. Namun kehidupan sehari hari Hariyanto sepertinya tidak pernah bisa lepas dari dunia sepak bola. Di usianya yang sudah menginjak 45 tahun, pria kelahiran asli Malang ini ingin mendedikasikan hidupnya agar bermanfaat bagi orang lain.
Salah satunya dengan mendirikan sekolah sepak bola gratis. Sekolah sepak bola yang baru berjalan 3 bulan tersebut diberi nama Kaisar FC. "Itu sudah berjalan 3 bulan lalu. Saya meluangkan waktu sedikit bagi mereka, sepulang dari kantor," Cerita Harianto Jumat 22 April 2022.
"Karena waktu saya dulu latihan sepak bola di Sawunggaling tidak pernah bayar sama sekali. SSB ini akan saya pertahankan, sampai nanti saya merasa tidak kuat," ungkapnya.
Meski baru 3 bulan berjalan, Hariyanto mengaku saat ini sudah ada 30 sampai 40 anak yang sudah ikut latihan. Mereka kategori usia belasan, antara 16 sampai 18 tahun. Selama bulan suci Ramadan, latihan dimulai pukul 16.00 - 17.15 WIB.
Jika ada donatur yang memberi makanan dan minuman , waktu tersisa dipergunakan untuk buka bersama di lapangan. Latihan dilaksanakan setiap hari Selasa, Kamis dan Sabtu, di lapangan Kelurahan Semampir Kota Kediri.
"Saya bukanya sok-sokan tapi saya ingin membalas apa yang dulu pernah saya terima. Saya ikut SSB tidak pernah membayar sama sekali. Saya bukan sombong, karena apa yang saya dapatkan sekarang akan saya balas di sepak bola," ujarnya.
Hariyanto merasa sangat bersyukur, niatan tulus yang ia lakukan berbalas kebaikan. Lantaran pemilik lapangan secara suka rela merasa tidak keberatan jika lahannya dipakai.
Apalagi selama lapangan dipergunakan untuk latihan, pemilik tidak meminta uang sepeser pun untuk pemakaian mau pun biaya perawatan rumput alias gratis.
Selama melatih anak didiknya, Hariyanto dibantu oleh rekannya satu tim di Persebaya Junior, yang juga memiliki visi sama. "Jika pun nanti ada klub yang membutuhkan pemain, insyaallah nanti saya bantu untuk kami salurkan ke klub atau teman yang membutuhkan," pungkasnya.
Ia berharap jika nanti para pemain binaannya menjadi pemain sepak bola profesional, tentunya harus lebih baik dari dirinya. "Kamu harus lebih bagus dari saya ," tuturnya. (Habis)
Advertisement