Minggu Pertama Tanpa Masker, Warga Lamongan Mince di Alun-alun
Pelonggaran salah satu aturan protokoler kesehatan (prokes) yang membolehkan pelepasan masker di ruang terbuka benar-benar menjadi euforia tersendiri bagi masyarakat Lamongan.
Ini terlihat saat Minggu Ceria atau Mince, sebutan kegiatan semacam car free day yang berpusat di Alun-alun Lamongan. Masyarakat tumplek blek memenuhi lapangan dan taman kota yang selama dua tahun tidak terlalu bebas dikunjungi tersebut.
Sejak pagi, banyak masyarakat beraktivitas olah raga, menikmati taman kota serta tidak ketinggalan para pegiat UMKM banyak menjajakan dagangannya. Tidak seperti biasanya, bahkan semakin siang, masyarakat yang berkumpul semakin membludak.
Karena, secara kebetulan di Alun-alun sedang digelar berbagai kegiatan untuk mengisi Hari Jadi Lamongan ke 453. Di antaranya, digelar posyandu kucing, kontes ayam dan hewan reptil.
"Alhamdulillah, akhirnya bisa bersenang-senang menikmati Mince. Selain berolahraga kita bisa bersilaturahmi dengan kawan-kawan dan saudara. Semoga tidak ada lagi Corona lagi, "tutur Siti Aminah beserta dua cucunya, yang datang dari Kecamatan Mantup, Minggu 22 Mei 2022.
Sekalipun pemerintah membolehkan masyarakat melepas masker di tempat terbuka, ternyata tidak semua yang hadir di Mince tidak bermasker. Sebagian tetap mengenakan masker. Khususnya manula dan para perempuan.
"Terus terang kami masih trauma. kita juga sudah terbiasa pakai masker", kata Supardi, yang mengaku sempat terkena Covid-19.
Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi hadir di tengah-tengah euforia masyarakat menikmati Mince. Ia didampingi anggota Forkompimda juga sempat berkeliling melihat berbagai kegiatan.
"Alhamdulillah, dengan longgarnya pandemi, kegiatan masyarakat kembali marak. Tentu, hal ini juga akan menggerakkan roda perekonomian di Lamongan," katanya.
Pelonggaran prokes ini, lanjut Yuhronur, seiring dengan kondisi di Lamongan. Bahwa, Lamongan zero Covid -19, terhitung sejak 13 hari lalu. "Meski demikian, saya tetap mengimbau masyarakat jangan berlebihan bereuforia menyambut ini. Kita tetap harus waspada sampai benar-benar aman, " tandasnya.