Messi Sebut Lautaro Martinez Kandidat Terkuat Ballon d’Or 2024
Lautaro Martinez menjadi kandidat peraih Ballon d’Or 2024 bersama rekan satu timnya Hakan Calhanoglu. Namun, Martinez bisa dibilang sebagai calon kuat peraih penghargaan individu bergengsi ini dari 30 nominator penerima penghargaan tersebut.
Penilaian tersebut juga disampaikan oleh kapten Timnas Argentina Lionel Messi. Ia menegaskan, rekan senegaranya Lautaro Martinez paling layak memenangkan Ballon d’Or dibanding siapa pun. Messi menilai kapten Inter Milan itu telah menjalani tahun spektakuler.
Lautaro berperan penting saat Nerazzurri meraih Scudetto ke-20 pada musim lalu. Sang striker mencetak 24 gol dari 33 laga dan menjadi pencetak gol terbanyak di liga.
Bukan hanya itu, Lautaro juga berkontribusi besar dalam membawa Argentina meraih Copa America 2024. Ia mencetak lima gol dalam enam pertandingan, termasuk gol penentu di final kontra Kolombia.
"Ia menjalani tahun yang spektakuler. Ia mencetak gol di Final dan menjadi pencetak gol terbanyak," ujar Messi seperti dikutip dari Gazzetta dello Sport.
Sebelumnya, juru taktik Timnas Argentina Lionel Scaloni juga mendukung Lautaro untuk memenangkan trofi Bola Emas tahun ini.
"Saya berharap Lautaro memenangkan Ballon d'Or," kata pelatih Argentina itu.
"Bila dia tidak mendapatkannya sekarang, saya yakin dia akan meraihnya di masa mendatang."
Pesaing terberat Lautaro untuk penghargaan ini adalah Dani Olmo, pemenang Euro 2024 bersama Timnas Spanyol. Hanya saja, capaian Dani Olmo di level klub masih kalah ketimbang Lautaro yang meraih sederet prestasi gemilang bersama Inter Milan.
Advertisement