Messi Raih Ballon d'Or, Alves: Seharusnya untuk Christian Eriksen
Megabintang Argentina Lionel Messi kembali memenangi penghargaan Ballon d'Or sebagai pemain terbaik di dunia untuk ketujuh kalinya. Ini berkat raihan juara Copa America untuk pertama kalinya bersama Argentina. Uniknya, rekan setim sekaligus sahabat Messi, Dani Alves, tak memilih mantan rekannya di Barcelona itu.
Menurut Alves, Messi memang kandidat kuat peraih Ballon d’Or, namun ia menyatakan bahwa penghargaan individu paling bergengsi sejagad itu seharusnya diberikan kepada Christian Eriksen.
Gelandang timnas Denmark itu sempat kolaps dan tak sadarkan diri saat membela negaranya bentrok lawan Finlandia di Euro 2020 lalu akibat serangan jantung. Eriksen pun sempat dilarikan ke rumah sakit.
"Saya pikir Messi adalah kandidat besar untuk Ballon d'Or," kata Alves.
“Dia telah (mendaftarkan) semua angka untuk membuatnya sebagai pembeda. Tapi jujur saja, tahun ini bagi saya semua penghargaan individu seharusnya diserahkan kepada Eriksen karena kami harus mengirim pesan kepada dunia bahwa hidup lebih penting daripada sepak bola,” ujar pemain yang baru saja kembali gabung Barcelona.
"Dan ketika satu orang kembali seperti dia, setelah semua hal yang telah kami lalui dengan Covid-19 yang sedang berlangsung dan semua masalah ini, saya pikir kami dapat mengirim pesan kepada semua orang bahwa ada hal-hal yang lebih penting. daripada olahraga.
Advertisement