Messi Membuat Argentina Bangga, Ronaldo Adalah Binatang
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo menunjukkan mengapa dia memenangkan empat dari lima Liga Champions terakhir pada Rabu 13 Maret 2019 dini hari WIB lalu.
Ronaldo bukan hanya menjadi motor serangan Juventus di laga ini, tapi juga menginspirasi pemain Juventus lainnya ketika mengalahkan Atletico Madrid 3-0 melalui hattricknya di laga tersebut.
Di sisi lain, Lionel Messi tak kalah hebat lewat aksi-aksinya yang memukau. Tak berbeda dengan Ronaldo, pemain Argentina itu berhasil mencetak dua gol dan dua assist saat membawa timnya meraih kemenangan 5-1 dari Olympic Lyon pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019.
Performa kedua pemain inilah yang membuat megabintang Argentina, Diego Armando Maradona, membuat komparasi untuk kedua pemain ini.
“Ada pemain yang tersentuh oleh tongkat sihir,” ujar Maradona menyebut keajaiban yang dibuat Ronaldo. Ia melontarkan ucapan ini setelah tim asuhannya Dorados (Mexico) tersingkir dari Copa MX.
“Yang pasti orang Argentina bangga karena Messi orang Argentina, bukan orang Spanyol meski bermain untuk klub Spanyol,” tuturnya.
Kemudian, Maradona menyebut Ronaldo adalah binatang. “Ronaldo memiliki kekuatan penuh, dan sekarang dia menjadi penyihir. Dia mengatakan akan mencetak tiga gol, dan dia membuktikan ucapannya dengan mencetak tiga gol,” terang Maradona.
Pada pertandingan kontra Atletico, Ronaldo menununjukkan kebugaran fisiknya yang luar biasa. Berlari sepanjang pertandingan, dan tak berhenti mencari peluang. Dia selalu bergerak dan ada di saat yang tepat.