Mesir Tersingkir, Salah Kirim Pesan Aneh
Usai Mesir dipastikan gagal melaju ke babak 16 besar pasca kekalahan Arab Saudi dari Uruguay 0-1, Mohamed Salah menuliskan pesan singkat dalam akun twiternya.
Tidak seperti biasannya, bintang Mesir yang memperkuat Liverpool itu mengucapkan kalimat sarat makna. "Semua orang di tim Mesir bersatu dan tidak ada pertentangan sama sekali di antara kami. Kami saling menghormati dan menjalin hubungan dengan cara terbaik."
Entah kepada siapa dan apa maksud Salah kalimat itu dituliskan. Namun tampaknya, Salah ingin mempersatukan kembali para pendukung Mesir yang kecewa dengan kegagalan Tim Piramid di Piala Dunia 2018.
Berbagai kabar muncul terkait dua kekalahan Mesir dari Uruguay 0-1 dan Rusia 1-3. Ada yang menyalahkan Pelatih Mesir Hector Cuper karena dianggap tak memiliki startegi yang tepat. Salah satunya, tidak memasukan Salah saat sudah berhasil menahan imbang Uruguay hingga menit 80 sebelum akhirnya kebobolan di menit akhir.
Selain itu juga ada kabar perseteruan antar pemain Mesir. Yang jelas, Mesir sendiri masih akan menyisahkan satu laga lagi sebelum pulang yaitu melawan Arab Saudi yang juga sudah tersingkir. (tom)
Advertisement