Mesir Kalah Kado Pahit Ultah Mo Salah
Jumat (15/6/2018) harusnya jadi hari istimewa untuk Mohamed Salah karena dia tengah merayakan ulang tahun yang ke-26. Tapi Salah hanya bisa pasrah pada takdir cederanya.
Ia absen saat laga perdana Mesir bertemu Uruguay di Piala Dunia 2018. Padahal, sehari sebelum kickoff Mesir vs Uruguay, Asosiasi Sepakbola Mesir menyatakan Salah sudah pulih.
Itu jadi kabar baik buat pendukung Mesir sejak dapat kekecewaan besar lantaran dia cedera di laga final Liga Champions.
Meski sudah dinyatakan pulih, Salah ternyata tak masuk starting line up Mesir. Dia cuma jadi pemain cadangan, dan bertahan di sana sampai pertandingan tuntas 90 menit.
Tidak bisa bermain di laga tersebut menjadi mimpi buruk Salah. Dan dia kemudian dapat kenyataan pahit lain. Mesir kalah tipis 0-1 atas Uruguay.
Akan tetapi, kekecewaan tersebut sedikit berkurang saat Salah mendapatkan sambutan hangat dari penggemarnya ketika kembali ke hotel markas tim Mesir di Grozny, Checnya, Sabtu (16/6).
Salah mendapatkan hadiah kue ulang tahun seberat 100 kg yang dihias dengan sepatu emas saat memasuki hotel. Salah berulang tahun ke-26 pada Jumat (15/6).
Dalam sebuah video yang ditayangkan ESPN, pegawai hotel menabur confetti saat Salah masuk ke ruangan hotel. Salah yang tersenyum makin semringah melihat kue besar yang dipersiapkan untuknya. Kue terdiri dari dua tingkat dan dihias warna bendera nasional Mesir.
Advertisement