Sambut Hari Pahlawan, Generasi Muda Berbagi Cerita Dengan Veteran
Menyambut Hari Pahlawan 10 November 2020 mendatang, Sanggar Yatim Muhammadiyah Pagesangan Surabaya mengadakan kegiatan sosial bertema 'Berbagi Cinta dan Cerita Veteran Pejuang Kemerdekaan'.
Kegiatan ini untuk menumbuhkan semangat kaum milenia untuk berjuang menjadikan masa depan bangsa ini lebih baik.
"Untuk kegiatan hari ini kami ingin mengajak teman-teman generasi milenial untuk mendengarkan cerita perjuangan para veteran," kata ketua pelaksana, Amalia Dwi Novianti, Sabtu, 7 November 2020.
Ketika acara berlangsung, banyak pengalaman menarik yang didapat dari para veteran. Terutama, cerita perjuang kemerdekaan bangsa Indonesia.
Selain mendengarkan kisah perjuangan para veteran, Amalia dan teman-teman juga membagikan bingkisan berupa sembako kepada para veteran.
"Kami berharap dengan acara ini para generasi muda bisa mengambil hikmah dan tidak melupakan sejarah perjuangan perjuangan para veteran," kata Amalia.
Salah satu veteran yang turut hadir, Sudarjono mengatakan, sangat gembira karena anak muda masih mau mendengarkan kisah pada pejuang kemerdekaan.
"Dalam kesempatan ini saya bercerita tentang pertempuran yang terjadi di Surabaya, seperti terbunuhnya Jenderal Mallaby," kata Sudarjono.
Ia berharap, dengan mengetahui cerita-cerita perjuangan kemerdekaan Indonesia, generasi muda mau melanjutkan perjuangan.
"Saya dan teman-teman veteran berpesan kepada generasi muda supaya generasi ini menjadi anak soleh sholehah dan dapat meneruskan perjuangan kami semua di masa depan," katanya.
Advertisement