Menu Ini, Bisa Jadi Pilihan Saat Sarapan
Pagi hari merupakan waktu singkat untuk menyiapkan makanan yang bergizi guna memulai hari, agar tubuh bisa bertenaga. Biasanya orang yang berangkat kerja di pagi hari akan kebingungan untuk memilih menu makanan apa yang praktis tapi tetap bergizi dan berkalori.
Ahli gizi Eko Dwi Martini menyarankan, bila di pagi hari tak banyak waktu untuk memasak sayuran yang bergizi. Anda bisa menggantinya dengan dua lembar roti dengan olesan selai atau margarin sesuai selera.
"Dan jangan lupa untuk penyeimbang makan buah atau bisa diolah menjadi jus," ujar Eko Dwi Martini.
Ia menyarankan menu diatas bukan tanpa alasan, karena dua lembar roti itu sama dengan delapan sendok nasi putih. "Roti itu sama dengan nasi jadi kalori dalam tubuh tetap terpenuhi dan bisa beraktivitas seperti biasanya," ungkap Ahli Gizi Lulusan Universitas Indonesia ini.
Kalau buah, lanjut Eko Dwi Martini, penyeimbang dalam tubuh untuk memenuhi vitamin dalam tubuh. "Buahkan gampang bisa di jus, kalau memang tidak ada waktu bisa langsung dimakan sama saja," katanya.
Tak lupa, Dwi Eko Martini juga mengingatkan, untuk meminum air putih di pagi hari sebelum mulai beraktivitas untuk mencukupi mineral dalam tubuh. (pts)
Advertisement