Malam Ini Depag Gelar Sidang Isbat Tentukan Awal Ramadhan
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan sidang isbat untuk menetapkan awal memulai puasa Ramadhan 1439 Hijriah akan dilaksanakan Selasa malam ini.
"Insya Allah sore nanti kami akan mengadakan sidang isbat yang sebagaimana lazimnya akan dihadiri oleh para tokoh-tokoh agama, khususnya para ulama Kita, pimpinan ormas Islam, dari MUi," kata Lukman di Jakarta, Selasa 15 Mei 2018.
Menag juga menyebut dalam sidang ini juga diundang para akademisi, khususnya para ahli di bidang perbintangan karena dalam sidang isbat itu akan dilihat bagaimana posisi hilal.
Dia juga mengatakan bahwa sidang ini juga akan mendengar kesaksian sejumlah petugas yang memantau posisi hulal dan tersebar di lebih dari 90 titik di seluruh wilayah Indonesia.
"Ini untuk Kita dengar laporannya, apakah sore nanti setelah Magrib, ada yang berhasil melihat hilal atau tidak," katanya.
Lukman mengatakan ada dua kemungkinan putusannya, yakni jika sore nanti hilal terlihat, maka Selasa malam sudah masuk bulan baru, yaitu bulan Ramadan.
"Artinya besok Kita sudah mulai puasa, tapi kalau tidak ada satupun yang berhasil melihat hilal, maka 1 Ramadan baru akan jatuh pad Hari Kamis lusa," katanya.
Menag mengatakan untuk menentukan ini semua Baru bisa dipastikan setelah berakhirnya sidang isbat yang nanti akan disampaikan ke publik melalui media.
"Kita berupaya terus menerus, berikhtiar bagaimana umat Islam Indonesia itu mengawali puasa dan mengakhiri puasa dan berlebaran itu secara bersama-Sama. Mudah-mudahan ikhtiar ini dikabulkan oleh Allah SWT," kata Lukman. (an/rr)
Advertisement