Menpora Singgung Adhyaksa Dault yang Keluhkan Dana Pramuka
Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menanggapi keluhan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Adhyaksa Dault yang mengeluhkan pencairan anggaran rutin Gerakan Pramuka telat.
Menpora mengatakan, bahwa pencairan dana Pramuka sebetulnya sudah lama dicairkan. "Mestinya dia berterimakasih, masa kayak begini masih mengeluh saja," terangnya saat peringatan Hari Pramuka ke-56 dan Peresmian Pembukaan Raimuna Nasional XI di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, Senin (14/8).
Imam Nahrawi sangat menyayangkan sikap dari Adhyaksa Dault yang emosional. Karena menilai dana Pramuka belum dicairkan. Menurutnya, sikap dari Ketua Kwartir Nasional harus tabah dan bertanggung jawab, serta suci dalam fikirannya.
"Dana tersebut sudah dicairkan sejak 10 hari lalu, di depan Presiden Jokowi. Tapi saya nggak tahu kok diungkap anggaran telat, ngomongnya di depan forum lagi," sambungnya.
Meski demikian Menpora tak merasa terseinggung sama sekali soal tuduhan yang dilayangkan oleh Adhyaksa. Malah dia menghimbau kepada gerakan Pramuka agar tak mudah disusupi faham-faham lain selain Pancasila.
"Jangan sampai ada isme-isme baru yang ingin mencabut akar Pramuka yang begitu mendalam bagi Indonesia. Saya tak rela kalau Pramuka disusupi faham yang akan merusak Pancasila," ucapnya. (trs)
Advertisement