Mengusung tema 60’s, Oktana Fest 2023 Hadir di Kediri
Mengusung tema 60’s, Oktana Fest 2023 hadir di Kota Kediri. Mini konser Oktana Fest 2023 akan dilaksanakan di Homely Koffee, Kota Kediri pada 19 Agustus 2023. Panggung Oktana Fest 2023 akan diramaikan oleh tiga guest star. Yakni, Tempo Doeloe, Bend Lancar, dan Semut Semut Merayap. Ketiganya akan menggoyang mini konser para penikmat musik lawas 60’s yang diarasemen ulang dengan sajian jedag jedug koplo dan pop kekinian.
Padu sajian genre pop, ska, dan jedag jedug koplo merupakan eksperimen kolaborasi musisi di Kota Kediri. Dibundling Rp 50 ribu, para pengunjung Homely Koffee bisa menikmati ketiga grup musik dengan berbagai genre.
“Ini ajang silaturahmi musik indie di Kota Kediri, dan berharap dapat berkolaborasi dengan banyak pihak ke depan,” ungkap Pimpro Oktana Fest 2023, Zank FRM.
Tak cuma mengaransemen ulang lagu lawas, Tempoe Doeloe juga akan membawakan beberapa hitsnya. Seperti, Doa Jomblo, Gadis Berkacamata dan Nona Manis juga akan menyapa telinga para pendengar di Kota Kediri.
Band asli Kediri ini sempat booming pada medio 2010-2018 silam. Tempoe Doeloe kini akan aktif Kembali untuk manggung di Kota Kediri. Lagunya pun sangat relate dengan generasi milenial yang kental dengan asmara anak muda. Untuk pembelian tiket dapat menghubungi contact person Febrian (081224662746) atau melalui link https://www.loket.com/event/oktanafest2023.