Mengintip, Kecangihan Alat Pemeriksaan Mata di RSMU
Rumah Sakit Mata Undaan (RSMU) yang berada di Jalan Undaan Kulon No.19, Surabaya merupakan salah satu RS khusus mata terbesar di Indonesia Timur.
RSMU yang menjadi rujukan dari berbagai daerah terus melengkapi alat pemeriksaannya agar masyarakat terbantu dan terlayani. Salah satu alat cangih yang dimiliki RSMU adalah Optical Koherence Tomography (OCT).
OCT merupakan alat diagnostik modern yang memvisualisasikan ketebalan lapisan retina dan kornea mata. Selain itu OCT juga digunakan para dokter dalam melakukan diagnosis suatu penyakit yang mengancam pengelihatan. Seperti penyakit glaukoma, retinopati diabetik, age macular degeneration (AMD).
Kenapa demikian? Sebab hasil pencitraan dari OCT lebih akurat dan mampu melihat saraf mata secara detail. Pemeriksaan menggunakan OCT juga dapat digunakan sebagai salah satu pemeriksaan untuk mendeteksi penyakit mata sedini mungkin.
Selain OCT, RSMU juga memiliki alat cangih lainnya, yaitu Pentacam. dr. Dini Dharmawidiarini,Sp.M (K) mengatakan Pentacam merupakan alat yang bisa mendeteksi topografi kornea secara detail, alat ini satu-satunya hanya dimiliki RSMU.
"Sering kali kelainan kornea tidak menunjukan gejala apa-apa. Kalau memang ingin melakukan pemeriksaan dengan Pentacam tapi tidak memiliki keluhan tentu sangat bisa, dan dianjurkan untuk pencegahan dini," kata Dini.
Ungkap Dini, Pentacam juga bisa digunakan untuk pemeriksaan, orang-orang yang memiliki silinder tinggi dianjurkan untuk melakukan pemeriksan dengan alat Pentacam ini. Sebab kelainan kornea seperti keratokonus bisa terjadi pada orang yang memiliki silinder tinggi.
"Dengan pemeriksaan menggunakan Pentacam ini tentu dokter akan mengetahui ada kelainan atau tidak," kata Dini Dharmawidiarini.
Dengan alat-alat cangih yang dimiliki RSMU ini, ayo buruan periksakan mata Anda sedini mungkin di RSMU.
Advertisement