Menghapus Background Foto tanpa Photoshop, Kunjungi Situs Ini
Bagi sebagian orang awam, menghapus background dari sebuah foto merupakan hal yang sulit untuk dilakukan terlebih jika tidak mengerti cara mengoperasikan dan memiliki aplikasi yang mendukung, padahal dalam kehidupan sehari-hari hal tersebut sangat dibutuhkan terutama untuk kalian yang hobi ataupun menggeluti bidang photography. Hal ini dapat anda pelajari sendiri ataupun menggunakan jasa hapus background yang tersedia dibeberapa platform. Jika anda ingin melakukan sendiri tanpa photoshop, anda dapat mengunjungi beberapa situs yang dapat membantu anda menghapus background foto dengan mudah, berikut situs yang wajib anda kunjungi.
PhotoScissors Online
Situs ini dapat membantu anda menghilangkan background foto hanya dengan beberapa langkah dan menyediakan tutorial interaktif untuk pemula agar mampu memahami situs ini dengan mudah. Anda tidak perlu menyeleksi background yang ingin anda hilangkan dengan rapi karena pada situs ini sudah tersedia algoritma yang akan mengerjakan sisa pekerjaan secara detail. Jika anda melakukan beberapa kesalahan dan ingin kembali ke gambar semula anda dapat menekan undo dan mengulangi prosesnya hingga sesuai dengan keinginan anda.Clipping Magic
Melalui situs ini anda dapat menghapus background dari gambar apapun dengan sederhana. Anda hanya cukup mengunggah foto yang anda inginkan ke situs tersebut dan menggunakan tools yang tersedia. Selain hapus background foto anda juga dapat mengedit foto seperti mengubah warna pada background, mengatur gambar dan lain-lain, namun jika anda ingin mengunduh foto anda harus berlangganan dengan situs ini.Background Burner
Situs ini dapat anda gunakan secara gratis untuk hapus background foto yang anda inginkan. Caranya pun cukup mudah, anda hanya perlu menggunggah foto ke situs tersebut dan Background Burner akan secara otomatis menghapus background, selain itu situs ini akan memberikan beberapa pilihan foto yang telah diedit sehingga anda dapat memilih foto yang sesuai dengan selera anda.Microsoft Office
Jika anda memiliki Microsoft Office 2016, anda dapat menggunakan aplikasi tersebut untuk membantu anda menghilangkan background foto dengan mudah. Anda hanya perlu memasukan gambar pada aplikasi lalu pilih tools Picture Format > Remove Background dan background foto pun akan terhapus seketika. Namun aplikasi ini cukup sulit untuk digunakan meskipun anda dapat mengaksesnya meskipun anda tidak terhubung dengan jaringan internet.
Menghapus background pada foto mungkin mudah untuk sebagian orang, namun tidak sedikit orang yang tetap merasa kesulitan melakukannya terutama jika foto yang diinginkan memiliki tingkat kompleksitas yang tinggi. Saat ini anda dapat menemukan berbagai platform yang menyediakan jasa hapus background dengan mudah. Salah satu platform yang wajib anda kunjungi ialah Fastwork.
Fastwork membantu menghubungkan anda dengan ribuan freelancer jasa hapus background berpengalaman. Anda dapat memilih freelancer sesuai dengan keinginan anda, anda juga dapat melihat portofolio freelancer serta harga yang ditawarkan untuk melakukan jasa hapus background. Selain itu terdapat pula fitur chat yang dapat anda gunakan untuk berkomunikasi dengan freelancer terkait pekerjaan yang anda inginkan, dengan begitu proses diskusi pun dapat dilakukan dengan baik.
Sistem pembayaran yang tersedia pun membantu anda merasa aman karena dilakukan setelah anda melihat hasil akhir pekerjaan yang telah dikerjakan dan setelah anda setuju dengan hasilnya. Maka dari itu kunjungilah Fastwork untuk mendapatkan pengalaman terbaik dalam mencari jasa hapus background foto.
Sumber referensi dan jual jasa hapus background: https://fastwork.id/photoshop
Advertisement