Mengenaskan...!! Kondisi Mahasiswi Korban Jambret Jalan Arjuno
Penjahat jalanan di Surabaya makin sadis. Seorang mahasiswi mengalami kondisi mengenaskan setelah menjadi korban penjambretan di Jalan Arjuno, Surabaya.
Perempuan bernama Lanisya Febriayani, (19) tahun itu, saat ini masih menjalani perawatan instensif di RSUD dr Soetomo. Tubuh dan kepalanya mengalami luka setelah terjatuh dari motor karena tarikan jambret yang saat ini dalam kejaran polisi.
Ceritanya, mahasiswi semester II Teknologi Game Politeknik Elektronika Negeri Surabaya yang berasal dari Sunan Drajad gang Himalaya, Lamongan, itu melintas di sekitar Jalan Arjuno sekitar pukul 04.00 WIB, Senin 23 Juli 2018.
Lanisya sebenarnya tidak sendirian, namun dibonceng driver ojek online dalan dalam perjalanan menuju Stasiun Pasar Turi, Surabaya.
Kanitreskrim Polsek Sawahan AKP Haryoko Widhi mengatakn saat ini petugas masih berusaha mengumpulkan keterangan para saksi yang berada di TKP saat peristiwa terjadi.
"Korban dibonceng, berjalan dari Selatan ke Utara. Tasnya ditarik oleh pelaku. Motornya tidak jatuh. Tapi korban yang jatuh ke belakang," jelas Haryoko.
Dari informasi yang dihimpun, pelaku diduga berjumlah dua orang mengendarai motor. Saat pelaku menarik tas, kemungkian korban mempertahankan. Sebab, tas korban tak sempat di bawah kabur pelaku yang kabur ke arah Utara. " Tas milik korban dan isinya masih utuh, " ucapnya.
Usai terjatuh, korban tak sadarkan diri dan sempat dibawa ke Rumah Sakit Katolik St. Vincentius a Paulo (RKZ). Namun karena luka parah, lantas dirujuk ke RSUD dr. Soetomo Surabaya.
" Kami belum bisa meminta keterangan. Kami masih menunggu korban sadar. Sampai saat ini korban masih mendapat pertologan medis, " ujarnya. (tom)
Advertisement