Mengenang Profesor Minerva McGonagall, Penggemar Harry Potter Kumpul di Hogwarts
Aktris legendaris Inggris, Dame Maggie Smith, yang terkenal lewat perannya dalam Harry Potter dan Downtown Abbey, meninggal dunia di usia 89 tahun. Kabar duka ini dikonfirmasi oleh kedua putranya, Chris Larkin dan Toby Stephens, melalui laporan USA Today, Jumat 27 September 2024.
Sosok pemeran Profesor Minerva McGonagall ini mengembuskan napas terakhir, setelah mengalami perawatan di beberapa rumah sakit di Inggris.
"Dengan penuh kesedihan kami harus mengumumkan meninggalnya Dame Maggie Smith. Ia meninggal dengan tenang di rumah sakit pagi ini, Jumat 27 September," ungkapnya.
Aktor Daniel Radcliffe yang dikenal sebagai pemeran utama Harry Potter membagikan kenangannya.
"Saya ingat merasa gugup untuk bertemu dengannya dan kemudian dia langsung membuat saya merasa nyaman. Dia sangat baik kepada saya saat syuting itu, dan kemudian saya cukup beruntung untuk terus bekerja dengannya selama 10 tahun lagi di film Harry Potter," ungkap aktor berusia 35 tahun ini.
Penampilan Dame Maggie Smith sebagai Profesor McGonagall dicintai banyak penggemar dan tentu wajahnya akan selalu diingat oleh penikmat waralaba Harry Potter.
Mereka melakukan penghormatan dengan berkumpul di lokasi syuting Hogwarts dengan membawa tongkat sihir yang diangkat ke udara. Penghormatan ini juga untuk bintang Harry Potter lainnya yang telah meninggal dunia.
Robbie Coltrane
Aktor Skotlandia Robbie Coltrane, yang memerankan Hagrid dalam film Harry Potter, meninggal dunia pada usia 72 tahun, Jumat 14 Oktober 2022.
Richard Harris
Mungkin tak banyak yang tahu jika pemeran Profesor Albus Dumbledore sempat digantikan setelah film kedua Harry Potter. Sebelumnya, peran tersebut dimainkan oleh Richard Harris di awal-awal film tersebut. Ia meninggal dunia akibat kanker getah bening atau Limfoma Hodgkins pada 2002.
Alan Rickman
Alan Rickman berhasil mencuri perhatian para fans Harry Potter lewat penampilannya sebagai Severus Snape. Alan Rickman meninggal dunia akibat kanker pankreas di usia 69 tahun pada 2016.
John Hurt
Aktor Inggris John Hurt juga meninggal dunia empat tahun setelah tampil di film Harry Potter. Ia mengawali penampilannya sebagai Mr Ollivander dalam franchise tersebut di Harry Potter and The Philospher's Stone. John Hurt meninggal dunia usai didiagnosa terkena kanker pada Januari 2017.
Richard Griffiths
Penampilan terakhir Richard Griffiths bersama Daniel Radcliffe ada dalam film Harry Potter and The Deathly Hallows Part 1 pada 2011, karena dua tahun kemudian, pemeran paman Harry Potter, Vernon Dursley ini meninggal dunia usai mengalami komplikasi setelah operasi jantung.
Verne Troyer
Pemeran goblin Griphook di Gringotts Wizarding Bank ini meninggal dunia pada 2018. Verne Troyer meninggal dunia usai terkena serangan jantung. Sebelumnya, aktor berusia 49 tahun itu tengah berjuang untuk melawan kecanduan alkohol yang dideritanya.