Mengenang Davide Astori; Terlahir dari Rahim AC Milan, Bek Idaman Pecinta Game Football Manager
Sepakbola Italia baru saja berduka atas meninggalnya Kapten Fiorentina, Davide Astori. Pemain berusia 31 tahun ini ditemukan sudah tak bernyawa dalam kamar hotel akibat serangan jantung, beberapa jam sebelum laga Udinese vs Fiorentina digelar, Minggu 4 Maret 2018.
Kematian Astori diusia muda ini tidak banyak yang menduga. Sebab, musim ini, mantan pemain Timnas Italia itu tercatat sebagai pemain paling rajin merumput. Dari 26 laga yang sudah dijalani, Astori hanya absen di satu pertandingan. Turun di 25 pertandingan sebagai starter.
Astori menyandang ban kapten karena cukup disegani. Dia berseragam Fiorentina sejak dipinjamkan ke klub tersebut pada Agustus 2015 dan resmi dipermanenkan di musim berikutnya. Astori mengantongi 14 penampilan bersama Timnas Italia dan merupakan salah satu anggota Azzurri yang bermain di Piala Konfederasi 2013.
Davide Astori sendiri lahir dari 'rahim' AC Milan. Memulai karir profesionalnya di akademi AC Milan pada tahun 2001. Kemudian promosi ke Milan Primavera pada tahun 2003 hingga masuk ke skuat senior AC Milan pada 2005.
Sepanjang karier profesionalnya, Astori dianggap sebagai salah satu pemain bertahan dengan kualitas bagus kendati tak masuk kelas dunia. Bagi penggemar Game Football Manager, eks pemain Cagliari tersebut diklaim sebagai salah satu bek tengah terbaik yang layak menjadi buruan manajer dari setiap tim.
Game Football Manager edisi 2013 juga menyebutkan Astori sebagai salah satu bek tengah yang layak menghuni starting XI. Jasa pemain Italia yang punya kemampuan membaca permainan prima ini bisa diamankan dengan tebusan 10-15 juta poundsterling. (tom)
Advertisement