Mengenal Serawak FA, Calon Lawan Persebaya: Penghuni Kasta Kedua..!!
Gelombang penolakan kenaikan harga tiket dalam laga bertitel "Blessing Game" antara Persebaya melawan Sarawak FA terus disuarakan bonek. Namun tampaknya manajemen Persebaya bergeming.
Alasannya, selain 5 ribu tiket sudah terjual, Sarawak FA yang diundang dalam rangkaian acara launching tim Persebaya itu diklaim bukan tim "recehan". Klub apa sebenarnya Sarawak FA ini yang akan datang ke Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya 18 Maret 2018 ini?
Yang pasti dikenal dari Serawak FA, tentu saja namanya berasal dari wilayah Malaysia. Dari laman resmi FAM, induk organisasi sepakbola di Malaysia, Serawak FA adalah tim penghuni kasta kedua yang bernama Malaysia Primier League. Kompetisi ini berada Malaysia Super League atau Liga 1 Malaysia.
Musim lalu Serawak FA tercatat sebagai peserta Super League namun terdegradasi setelah menempati posisi ke 11. Musim ini, Serawak FA mencoba bangkit dengan merekut tiga pemain asing agar bisa kembali promosi ke Super League, musim depan. Pemain asing yang tercatat membela Serawak FA adalah Kim Chi-Gon dari Korsel, Marinkovic (Kroasia) dan Raickovic (Serbia).
Dalam klasemen sementara Malaysia Primer League, Serawak FA berada di posisi ke empat dengan 8 poin hasil 2 kali menang, 2 kali imbang dan sekali kali kalah. Terpaut 7 poin dari pimpinan klasemen sementara Felda United.
Prestasi Merosot
Nama Serawak FA cukup disegani di era 90 an dengan menjadi juara Piala FA 1992. Selain itu juga Juara Liga Malaysia 1997, juara Piala Sumbangsih 1998, dan Juara Liga Perdana Malaysia 2013.
Serawak FA pernah melahirkan pemain-pemain ternama yang menjadi tulang punggung Timnas Malaysia. Seperti Safee Sali, Aidil & Zaquan Adha, Ramles Sari, Safiq Rahim, Gilbert Cassidy hingga era Badrol Bakhtiar, dan Ali Safiee.
Namun mulai 2013, prastasi Serawak FA yang berbasis di Kota Kunching ini terus mengalami kemunduran. Hingga akhirnya terdegradasi ke kasta kedua, musim ini. (tom)
Advertisement