Mendagri, Jiwa Besar Pakde Karwo dan Gus Ipul Patut Jadi Contoh
Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, mengatakan prosesi pergantian kepala daerah provinsi Jawa Timur, dari Soekarwo-Saifullah Yusuf kepada penggantinya Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak menyejukkan hati dan patut menjadi contoh daerah lain.
Gubernur Jawa Timur yang akrab dipanggil Pakde Karwo ikut mendampingi Gubernur yang menggantikannya, Khofifah Indar Parawansa pada saat pelantikan di Istana Negara 13 Januari 2019.
"Seingat saya baru kali ini ada pelantikan gubernur baru yang dihadiri oleh gubernur lama," kata Mendagri kepada ngopibareng.id di Jakarta 15 Januari 2019.
Sikap itu juga diperlihatkan oleh mantan Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf. Meskipun waktu pemilihan gubernur Jatim Gus Ipul yang berpasangan dengan Puti Guntur dikalahkan oleh Khofifah-Emil, tapi Gus Ipul tetap memperlihatkan jiwa besar dan menjaga silaturahmi dengan Khofifah.
"Saya senang melihat Pakde Karwo hadir waktu pelantikan dan melihat gambar Bu Khofifah makan buah durian bersama Gus Ipul," kata Mendagri.
Ia menambahkan seperti inilah sesungguhnya makna dari ikrar siap kalah siap menang di setiap pemilihan kepala daerah.
Mantan Gubernur Jawa Timur Soekarwo, mengatakan ia ingin Jawa Timur tidak ada gejolak apapun pasca pergantian Gubernur. Artinya seluruh masyarakat Jawa Timur bersatu kembali untuk membangun Jawa Timur, dengan melupakan perbedaan pada saat pemilihan gubernur yang lalu.
"Kita seduluran sak lawase," kata Pakde Karwo.