Mendag Bantah Ikut Tangani Bagi-bagi Sembako
Jakarta: Pilkada DKI Jakarta sempat diwarnai adanya temuan pembagian sembako untuk memenangkan salah satu pasangan calon. Paket sembako tersebut diduga akan didistribusikan sebagai 'serangan fajar' jelang pemungutan suara.
Menteri Perdagangan (Mendag), Enggartiasto Lukita, mengatakan kementeriannya tidak ikut menangani masalah pembagian sembako di tengah panasnya suhu politik Pilkada DKI Jakarta.
"Itu tidak ada urusannya. Urusannya sama tim sukses itu, Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu), sama KPU (Komisi Pemilihan Umum)," kata Enggar ditemui di TPS 01, Jalan Daha, Kelurahan Selo, Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (19/4).
Namun demikian, dirinya menjamin stok dan harga sembako aman sampai Lebaran nanti. Bahkan, hari siang dirinya sengaja terbang ke Surabaya untuk memantau langsung pasokan pangan di sana.
"Insya Allah. Ini saya ke Jawa Timur juga dalam rangka itu juga. Kita kumpulin semua Disperindag Jawa Timur bersama Pak Gubernur (Soekarwo)," jelas Enggar.
Menurut menteri berlatar belakang pengusaha properti ini, dirinya telah menyebar pejabat-pejabat Kementerian Perdagangan menyebar ke sejumlah daerah. Tujuannya mengecek langsung pasokan bahan pangan untuk kesiapan puasa dan Lebaran.
"Sudah banyak provinsi yang didatangi melihat posisi stok dan harga. Kita jelasin juga ke semua Disperindag untuk update terus datanya dan cek ke pasar rakyat dan modern mengenai harga. Kita awasi dan monitor terus. Supaya kalau ditanya wartawan bisa jawab," ucap Enggar.