Mencuat..!! Skenario Mafia Bola Jegal Persebaya ke Liga I, Ini Reaksi Bonek
Jelang laga semifinal Persebaya Surabaya vs Martapura FC, Sabtu 25 November 2017, lusa, kabar tak sedap berhembus di media sosial. Ada skenario menjegal Bajol Ijo promosi ke Liga 1 musim depan. Benarkah?
Rumor tersebut dicium oleh pentolan Bonek, julukan suporter Persebaya, Andi Peci. Lewat akun twiternya, 21 November 2017 mengatakan, :"Ada isu di medsos, Persebaya tak akan lolos ke Liga 1. Ingat, Kita pernah bersama mengembalikan Persebaya. Saatnya skrg, kita bersatu & bersama patahkan isu itu. Lawan Mafia Bola!" tulis akun @AndiePeci
Kicauan tersebut ditanggapi beragam oleh anggota bonek lainnya,
"Pokok pemain dan official @persebayaupdate Maine niat,gak memble,dan memang ga ada faktor yg bikin Persebaya kalah,pasti "ramalan" itu bisa terpatahkan!!#NoPlaceForFootballMafia#TendangMafiaBola
— F/13 (@Moncongsenjata) November 21, 2017
Mafia punya rencana,tapi rencana Tuhan lebih indah. PSIS+Persebaya Go To Liga Dagelan 1.
— Kids Zaman SemoNow (@Choliz11986678) November 21, 2017
Paling fatal kalo bonek terpancing.buat bonek Semoga bisa.jngn trpancing.Salam 1 nyali....wani
— Winda (@Winda63447059) November 22, 2017
RAPATKAN BARISAN MU DULUR....KOSONGKAN SUROBOYO..MARI KT SEKSAMA MENGAWAL & MENGKONTROL SEMI FINAL LIGA 2, KLO HAL INI TERJADI SEGERA KT AUDENSI BERSAMA @imam_nahrawi MENYANGKUT @MafiaWasit YG MSH MENJADI PLAYMAKER DLM SEPAK BOLA NASIONAL
— @mataelang (@Yori66927854) November 22, 2017
Sebenarnya, sebelum babak delapan besar digelar, juga sudah terdengar kabar skenario menjegal Persebaya, tapi akan terjadi di babak semifinal.
Bahkan, saat itu bereda kabar, jika yang lolos semfinal adalah, Persebaya, PSIS Semarang, Martapura FC dan PSMS Medan. Nah, kabar berbau ramalan ini ternyata tepat.
Berikutnya, apa benar Persebaya akan dihabisi oleh mafia bola seperti yang dicuitkan Andi Peci di babak semifinal nanti ? Kita tunggu.tom