Menang Berdasar Quick Count, Eri Cahyadi Berucap Inalillahi
Setelah disebut unggul berdasarkan perhitungan cepat, pasangan Eri Cahyadi dan Armuji langsung menggelar "Victory Speech" di Kantor DPC PDI Perjuangan di Jalan Setail Surabaya.
Di hadapan para pendukungnya, Eri Cahyadi berucap "inalillahi wa inalillahi rojiun"
"Inalililahi wa inalillahi rojiun. Kami Eri Cahyadi bersama dengan Armuji berdasarkan perhitungan cepat, kita diungglkan. Dan berarti seperti yang sudah disampaikan Ketua DPC PDIP, kalau dihitung secara manual hasilnya tak akan jauh berbeda," kata Eri Cahyadi.
Eri melanjutkan, dengan hasil perhitungan cepat tersebut, berarti mereka untuk sementara diberi amanah untuk memimpin Surabaya. Kata dia, menjadi seorang pemimpin itu berat.
"Untuk itu, kepada seluruh warga Surabaya kita bangun Surabaya menjadi baldatun toyyibatun warobbun ghofur (negeri yang baik yang diampuni Tuhan)," ujarnya.
Eri Cahyadi juga menyebut, dalam setiap kesempatan dia selalu menyebut jika pemilihan pemilihan kepala daerah hanyalah untuk kepentingan dunia saja.
"Kepentingan kam bukan untuk merebut kekuasan tapi kemaslahatan umat," ujarnya.
Eri cahyadi juga berharap, setelah hasil quick count ini tidak ada euforia yang berlebihan yang berlebihan dari para pendukungnya.
"Sore ini tak ada kawan dan lawan. Persaingan sudah berakhir dengan quick count ini. Kita kembali menjadi satu warga Surabaya. Tak ada lagi berita hoaks, saling menjatuhkan. Karena kita mencintai kota ini," ujarnya.
Advertisement