Menang Adu Penalti, Madagaskar Melaju ke Perempat Final
Tim debutan di Piala Afrika, Madagaskar, kembali membuat kejutan di Piala Afrika 2019. Tampil tanpa pemain andalannya, Marco Ilaimaharitra, Madagaskar, berhasil melaju ke babak 8 besar.
Kepastian itu mereka dapatkan setelah memenangkan drama adu penalti lawan Republik Demokratik Kongo setelah kedua tim bermain imbang 2-2 hingga 90 menit plus 2x15 menit waktu tambahan usai.
Madagaskar menunjukkan bahwa mereka tak memiliki ketergantungan pada satu pemain. Buktinya, mereka sempat dua kali unggul melalui gol Ibrahim Amada di menit ke-9 dan Favena Andriatsima di menit ke-77. Sebelum dua kali pula disamakan oleh Cedric Bakambu (21') dan Chancel Mbemba (90')
Di pertandingan ini, Madagaskar memang kalah dalam penguasaan bola, namun permainan mereka lebih efektif ketimbang RD Kongo.
Terlepas dari jalannya laga hingga babak tambahan, kemenangan Madagaskar di babak adu penalti terjadi setelah dua eksekutor RD Kongo Marcel Tisserand dan Yannick Bolaise gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Sementara empat penendang Madagaskar berhasil menyarangkan bola.
Kemenangan ini menjadi kejutan ketiga Madagaskar, setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Burundi (1-0) dan Nigeria (2-0) di babak penyisihan.