Menang 3-2 atas Korsel, Tim Thomas Indonesia Juara Grup A
Indonesia berhasil menjadi juara grup A ajang Thomas Cup 2022 setelah Syabda Perkasa Belawa menjadi tumpuan terakhir memenangkan duel atas Yun Gyu Lee dengan rubber set 21-14, 11-21, dan 21-16.
Kemenangan diraih Syabda dengan pertandingan yang cukup menegangkan lantaran Indonesia dan Korea masih berbagi poin 2-2.
Di gim pertama Syabda berhasil unggul dengan skor 21-14, namun ia harus kehilangan gim kedua setelah Yun Gyu Lee berhasil menang 21-11. Sehingga gim ketiga menjadi gim penentuan siapa yang lebih layak menjadi juara grup A.
Sempat tertinggal di awal-awal ke tiga akhirnya Syabda Perkasa Belawa justru berhasil membalikkan keadaan. Dan gim ketiga pun berhasil dikunci oleh Syabda Perkasa Belawa dengan skor 21-16.
Dengan demikian Indonesia menang agregat 3-2 atas Korea dan berhak melaju ke quarterfinal final dengan status juara grup dan Korea sebagai runner-up.
Keunggulan Indonesia atas Korea ini sebelumnya disumbangkan oleh Shesar Hiren Rhustavito setelah menang 19-21, 21-8 dan 21-10 atas Jeon Hyeok Jin.
Kemudian disusul oleh ganda putra Fajar Alfian/ Muhammad Rian Ardianto setelah mengalahkan Yong Jin/ Na Sung Seung 23- 21 dan 21-16.
Namun di dua pertandingan awal Indonesia harus menderita kekalahan dari Korea setelah Anthony Sinisuka Ginting terpaksa menyerah 16-21, 21-15 dan 21-16 dari Heo Kwanghee.
Ganda putra gado-gado Kevin Sanjaya Sukamuljo/ Mohammad Ahsan juga menerima kekalahan dari Kang Minhyuk/Seo Seung Jae dengan skor 18-21 21-13 dan 12-21.