Presiden Jokowi Lantik 12 Wamen
Presiden Joko Widodo melantik para wakil menteri yang akan membantu kerja sejumlah menteri di Kabinet Indonesia Maju. Sebanyak 12 wakil menteri dilantik di Istana Negara, Jakarta, pada Jumat, 25 Oktober 2019.
Sebelum dilantik, Presiden Jokowi terlebih dahulu memperkenalkan para wakil menteri di veranda Istana Merdeka. Pelantikan wakil menteri negara ini berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 72/M Tahun 2019 tentang Pengangkatan Wakil Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.
Surat keputusan presiden tersebut dibacakan Deputi Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara Cecep Sutiawan. Setelah itu, Presiden Joko Widodo memimpin pengucapan sumpah jabatan para wakil menteri.
"Bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab," demikian sumpah jabatan wamen yang dibaca Presiden Jokowi.
Acara pelantikan tersebut diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin yang diikuti para undangan yang hadir.
Sejumlah Wakil Menteri enggan berbicara tentang langkah kedepannya. Semua harus dikoordinasikan dengan menterinya.
Ini sesuai dengan arahan presiden, di setiap kementerian harus membangun tim work yang kuat dan menghilangkan ego sektoral.
Wakil Menteri Pertahanan Wahyu Sakti Trenggono, mengatakan senang mendapat komandan yang mengusai bidangnya. "Sebelum ditunjuk menjadi wakil Pak Probowo, saya sudah berkomunikasi dan menyatakan siap membantunya kata Trenggono.
Mantan bendahara TKN Joko - Ma'ruf pada Pilpres yang lalu, mengaku sudah lama mengenal Prabowo, sehingga tak sulit untuk menyesuaikan diri.
Sementara Wakil Menteri Keuangan, Suahasil Nazara mengatakan, dipercaya menjadi wakil menteri keuangan sangat menyenangkan. Karena bisa menyerap ilmu dari menteri keuangan terbaik kelas dunia tersebut. "Latar belakang saya adalah Kepala Badan Kebijakan Fiskal. Sehingga satu nafas dengan Kementerian Keuangan," kata Nazara.
Berikut posisi dan nama-nama calon wakil menteri yang akan dilantik:
1. Wakil Menteri Luar Negeri: Mahendra Siregar (Dubes RI untuk AS)
2. Wakil Menteri Pertahanan: Wahyu Sakti Trenggono (Pengusaha/Bendahara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf)
3. Wakil Menteri Agama: Zainut Tauhid (Politikus senior PPP/Waketum MUI)
4. Wakil Menteri Keuangan: Suahasil Nazara (Kepala Badan Kebijakan Fiskal)
5. Wakil Menteri PUPR: John Wempi Wetipo (Politikus PDIP)
6. Wakil Menteri LHK: Alue Dohong (Deputi Badan Restorasi Gambut)
7. Wakil Menteri Perdagangan: Jerry Sambuaga (Politikus Golkar)
8. Wakil Menteri Desa PDTT: Budi Arie Setiadi (Ketum Projo)
9. Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang: Surya Tjandra (Politikus PSI)
10. Wakil Menteri BUMN: Budi Sadikin (Direktur Utama Mining Industry Indonesia)
11. Wakil Menteri BUMN: Kartika Wirjoatmojo (Direktur Utama Bank Mandiri)
12. Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Angela Tanoesoedibjo (Pengusaha/Perindo) (asm).