Melonjak, Jepang Laporkan 94 Ribu Kasus COVID-19 Sehari
Jepang mewaspadai gelombang baru COVID-19 setelah kasus baru terus bertambah. Terdapat sedikitnya 94 ribu kasus baru COVID-19 per Rabu 13 Juli 2022 di Jepang.
Kasus Baru Melonjak
Jepang melaporkan kasus baru yang terus melonjak. Di Tokyo saja dilaporkan terdapat 16.878 kasus COVID-19 baru per Rabu, 14 Juli 2022. Jumlah total kasus baru di hari yang sama secara nasional mencapai 94.466 kasus.
"Jumlah infeksi meningkat 2,14 kali lebih banyak dibanding minggu lalu," kata Sekretaris Kabinet Hirokazu Matsuno, dikutip dari Reuters, Kamis 14 Juli 2022.
Meski kasus bertambah banyak, rumah sakit dikatakan dalam kondisi baik dengan jumlah pasien infeksi COVID-19 tetap rendah.
Persiapan Pemerintah
Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dijadwalkan akan memberikan konferensi pers mengikuti perkembangan COVID-19 yang meresahkan. Apalagi, Jepang saat ini masuk di musim panas dengan banyak siswa sekolah melewatkannya dengan berlibur.
Jumlah kasus pun tidak hanya meningkat di Tokyo saja, namun diketahui hampir seluruh wilayah di Jepang mengalami peningkatan infeksi kasus COVID-19. "Ada kemungkinan kasus akan semakin banyak di akhir pekan ini akibat libur sekolah dan musim panas," kata Menteri Kesehatan Shigeyuki Goto.
Pemerintah pun disebut akan menunda untuk meluncurkan program subsidi transportasi untuk perjalanan domestik yang sempat dicanangkan di tahun 2020. Program itu belum terealisasi hingga kini lantaran pandemi COVID-19.
Namun, belum ada informasi rencana peningkatan pembatasan mobilitas dan aktivitas, mengikuti meningkatnya kasus COVID-19 di Jepang.