Melangkah ke Final Piala Carabao, Newcastle Dekati Akhir Penantian 70 Tahun Tanpa Gelar
Newcastle berpeluang mengakhiri penantian 70 tahun mereka untuk meraih trofi domestik setelah mereka mencatat kemenangan 2-0 pada leg kedua semifinal Piala Carabao atas Arsenal, Kamis 6 Februari 2025 dini hari WIB tadi.
Dengan kemenangan ini, mereka kini menyegel satu tempat final di Wembley menyusul keunggulan agregat 4-0.
The Magpies memasuki pertandingan ini dengan keunggulan dua gol setelah meraih kemenangan identik di Stadion Emirates bulan lalu.
Setelah mencetak gol di babak pertama dalam kemenangan tersebut, tekad kuat tampak pada Alexander Isak dan kolega untuk mengulangi prestasi itu di leg kedua ini.
Tanda-tanda kemenangan itu tampak sejak awal laga. Isak bahkan sempat mencetak gol ke gawang Arsenal. Namun golnya itu dianulir karena offside.
Pada kesempatan kedua, peruntungan bomber Newcastle itu tak sebaik leg pertama ketika tendangannya membentur tiang gawang. Namun beruntung, bola pantul berhasil disambar Jacob Murphy untuk mencetak gol kelimanya musim ini.
Arsenal tampil buruk di pertandingan ini. Kesalahan demi kesalahan dilakukan para pemain The Gunners. Performa gemilang mereka saat meraih kemenangan 5-1 atas Manchester City pada akhir pekan lalu seakan tak berbekas.
Penampilan buruk mereka kembali terlihat di awal babak kedua ketika William Saliba nyaris memberi gol kepada Newcastle hanya beberapa menit sebelum Anthony Gordon menghukum David Raya karena kesalahan fatal yang ia lakukan.
Berkat kemenangan itu, Newcastle akan tampil di final Piala Carabao 2024/2025 untuk kedua kalinya dalam tiga musim terakhir. Sementara Arsenal kembali menuai kekecewaan di turnamen domestik setelah tersingkir dari Piala FA bulan lalu. Kini, peluang mereka meraih trofi hanya tersisa di Premier League dan Liga Champions.
Advertisement