Melalui Proses Caesar, Zaskia Mecca Lahirkan Anak Keempatnya
Kabar bahagia datang dari pasangan selebritis Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo. Pasalnya, mereka baru saja dikarunia seorang bayi laki-laki.
Hal ini diungkapkan oleh Hanung Bramantyo dalam akun sosial medianya. Hanung mengungkapkan jika anaknya itu berjenis kelamin laki-laki.
Bayi tersebut, mereka beri nama Bhre Kata Bramantyo. Yang berarti 'sang kata dari keluarga Bramantyo'. Baby Kata lahir dengan sehat, mempunyai berat 3,035 dan panjang 48 cm.
Hanung pun mengungkap harapannya untuk anak ke empatnya ini. "Semoga menjadi lelaki yang selalu menasehati (kata) Abi dan Bia mu untuk selalu istiqomah, jujur dan berani menghadapi lucunya jaman now ini," tulis Hanung.
Sebelumnya ia juga mengunggah detik-detik saat Zaskia akan melahirkan. Ia meminta kelancaran untuk istrinya tersebut. "Menjelang operasi caesar. Bismillah!! Doakan ya, teman-teman," tulisnya lagi.
Kini, kehadiran baby Kata telah melengkapi keluarga Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca. (amm)
Advertisement