Melalui BerAKHLAK, Cara Jitu Pemkot Kediri Tingkatkan Indeks Reformasi Birokrasi
Aparatur Sipil Negara dituntut untuk mampu mengimplementasikan BerAKHLAK sebagai core values dalam melaksanakan tugasnya.
Bukan tanpa alasan, mengingat di era saat ini Aparatur Sipil Negara (ASN) turut mengambil peran sebagai agen perubahan yang akan membawa birokrasi di Indonesia menjadi lebih baik. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Apip Permana, Jumat 20 September 2024 di ruang kerjanya.
Core values BerAKHLAK yang dimaksud merupakan akronim dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
Apip menambahkan, sesuai arahan Presiden Joko Widodo, saat ini dunia menjadi serba hybrid dan kolaboratif. ASN juga harus memiliki jiwa melayani untuk membantu masyarakat.
“Dalam menjalankan tugasnya sehari-hari ASN harus membangun komunikasi yang positif, kolaboratif, menjadi teamwork. Jangan lagi ada ego sektoral karena kita memiliki tujuan yang sama yaitu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.
Sejak diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo tahun 2021 lalu hingga saat ini, Apip menilai kinerja ASN yang berorientasi pada core values BerAkhlak di Pemerintah Kota Kediri menunjukkan hasil yang baik.
Hal ini dilihat dari data dua tahun terakhir. Dimana data Tahun 2023 menunjukkan indeks profesionalitas ASN berada di angka 89,84 meningkat dibanding tahun sebelumnya sebesar 81,32. Demikian pula dengan indeks reformasi birokrasi yang mencapai 74,63 mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya sebesar 62,78.
Apip menambahkan, dalam upaya membangun ASN BerAKHLAK harus dilandasi keinginan yang kuat serta sinergi antara pemerintah dan masyarakat sangat diperlukan.
Dengan tekad bersama tersebut Apip yakin dapat menciptakan perubahan pada lingkungan kerja serta membawa manfaat positif dalam urusan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan.
“Pemkot Kediri juga mengharapkan partisipasi dari masyarakat untuk memberikan masukan dan pengawasan terhadap perilaku ASN sehingga kita bisa bersama-sama menciptakan lingkungan yang bersih, transparan, jujur dan berintegrasi,” tambahnya.
Apip berharap core value BerAKHLAK dapat terwujud bukan hanya sekedar narasi, namun bisa diimplementasikan seluruh ASN dalam tugas nyata sehari- hari di lingkungan Pemerintah Kota Kediri. Sehingga bisa menciptakan outcome perubahan perilaku ASN serta meningkatkan kepuasan masyarakat.
"Jika tujuannya untuk peningkatan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kota Kediri, maka nilai BerAKHLAK ini seharusnya bisa diimplementasikan dan diterapkan secara berkelanjutan agar masyarakat dapat merasakan dampaknya karena pelayanan menjadi lebih baik," pungkasnya. (Adv)