Melahirkan Putra Pertama, Ini Lima Fakta Cinta Ahok pada Puput
Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok dikaruniai anak dari pernikahannya dengan mantan Polwan Puput Nastiti Devi. Anak pertama perkawinan Ahok dan Puput diketahui berjenis kelamin laki-laki.
"Kami ucapkan selamat dan berbahagia untuk Pak Ahok dan Ibu Puput atas kelahiran putranya yang pertama," kata sahabat Ahok yang juga Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat, Senin, 6 Januari 2020.
Dan berikut perjalanan cinta Ahok dan Puput yang ditangkum ngopibareng.id:
1. Tatapan Pertama di Penjara
Perkenalan Ahok dan Puput berawal ketika Ahok mulai dipenjara atas kasus penistaan agama.
Saat itu, Puput yang berprofesi sebagai Polwan menjadi pengawal mantan istri Ahok, Veronica Tan.
Puput kerap mengawal Veronica ke penjara sehingga mulai akrab dengan Ahok. Puput juga mulai mengenal keluarga Ahok.
2. Ahok Cerai dengan Veronica Tan
Saat masih berada di dalam penjara, Ahok bercerai dengan Veronica Tan. Usai perceraian ini, ibunda Ahok, Bunarti Ningsih minta anaknya segera menikah lagi.
3. Menikahi Puput
Saat itu Ahok melihat Puput adalah sosok perempuan dewasa. Ahok dan Puput ternyata juga memiliki garis tangan yang sama sehingga Ahok akhirnya menikah dengan Puput secara diam-diam pada 25 Januari 2019 atau sehari setelah Ahok bebas dari penjara.
4. Bulan Madu
Usai menikah, pasangan ini kerap bepergian ke luar negeri di antaranya ke Jepang, Korea Selatan hingga Swiss.
5. Puput Melahirkan
Puput akhirnya melahirkan buah cintanya dengan Ahok pada Senin, 6 Januari 2020. Anak pasangan ini diberinama Yosafat Abimanyu Purnama.
Advertisement