Megawati Megatron Bertahan di Red Sparks, Gaji Naik
Pemain Voli Putri asal Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi alias Megawati Megatron resmi memperpanjang kontrak dengan Daejeon Jungkwanjang Red Sparks. Ia akan bermain di Liga Voli Korea musim 2024/2025.
Dikutip dari media Korea Selatan, The Sports Times, Selasa 30 April 2024, pelatih Red Sparks, Ko Hee Jin memastikan Megawati Megatron akan bertahan bersama klub musim depan.
"Kami memutuskan untuk memperpanjang kontrak Megawati tanpa keraguan," ujar Ko Hee Jin terkait keputusan Red Sparks memperpanjang kontrak Megawati Megatron.
Selain itu, Ko Hee Jin mengatakan, pemain opposite hitter 24 tahun ini tidak ragu memperpanjang kontrak bersama Red Sparks. "Mega juga ingin menunjukkan penampilan yang lebih bagus musim depan. kami akan melakukan persiapan lebih bagus untuk menciptakan sinergi yang bagus mulai awal musim depan," ucap Ko Hee Jin.
Gaji Naik
Federasi Bola Voli Korea (KOVO) juga mengumumkan bahwa Megawati Megatron telah menandatangani kontrak perpanjangan untuk Asia Quarter Draft dengan Red Sparks.
Kabar yang beredar, Gaji Megawati Megatron naik dari 100 ribu dollar Amerika Serikat (AS) setara Rp 1,6 miliar, kurs per hari ini, 30 April 2024. menjadi 150 ribu dollar AS setara Rp 2,4 miliar per musim.
Profil Megawati Megatron
Megawati Megatron memulai kariernya sebagai atlet voli usia empat belas tahun. Perempuan kelahiran 20 September 1999 ini tergabung dalam skuad Surabaya Bank Jatim di Livoli Divisi Utama 2015. Di tahun yang sama, ajang Proliga, Megawati menjadi bagian dari tim Jakarta Pertamina Fastron sampai 2022. Ia sempat berpindah ke tim Jakarta BNI dan Bandung BJB Tandamata.
Megawati Megatron pernah menjadi pemain di klub luar negeri, yaitu Thailand Supreme Chonburi-E.Tech dan Hà Phú Thanh Hóa. Akhirnya, ia bergabung dengan Red Sparks.
Advertisement