Medina Zein Bebas dari Penjara Dua Anaknya sudah Besar
Selebgram sekaligus pengusaha Medina Zein bebas dari penjara, setelah menjalani 2 tahun 4 bulan masa tahanan. Perempuan berusia 32 tahun itu sempat dipenjara terkait kasus penipuan tas mewah KW dan pencemaran nama baik.
Kedua anaknya tidak ikut menjemput Medina Zein, setelah bebas karena jadwal sekolah. Diketahui, anak pertamanya telah masuk Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan anaknya baru masuk Taman Kanak-Kanak (TK).
Medina Zein menuturkan, masa tahanannya memberikan pelajaran hidup berharga untuknya. “Pelajaran hidup mungkin lebih mensyukuri apa yang Tuhan kasih, terus juga lebih hidup dengan apa adanya, lebih menghargai waktu, lebih menghargai apa pun yang sudah Tuhan berikan,” ucapnya.
Kuasa hukum Medina Zein, Puguh Putra menuturkan, kliennya seharusnya menjalani masa tahanan hingga 2026. Istri Lukman Azhari itu bisa lebih cepat keluar dan bebas bersyarat, karena berkelakuan baik.
"Termasuk dengan dicabutnya laporan dari Marissa Icha. Kemudian, Medina Zein juga harus wajib lapor di Bapas dan Kejaksaan Bandung," jelasnya.
Puguh Putra dan Medina Zein enggan membahas proses cerai yang dilayangkan Februari 2024. Medina Zein menggugat cerai Lukman Azhari. Namun sampai saat ini belum diketahui sejauh mana proses perceraian itu tengah berjalan.
Advertisement