McNulty Juara Etape 15 Giro d’Italia, UAE Emirates Incar Juara GC
Misi terpenuhi. UAE Team Emirates memiliki misi untuk memenangkan klasemen general classification (GC) di Giro d’Italia 2023 ini.
Nah di Giro etape 15, Minggu, 21 Mei, Brandon McNulty berhasil menjadi juara. Dia berhasil mengalahkan Ben Healy (EF Education-EasyPost) dan Marco Frigo (Israel-PremierTech) dalam persaingan ketat menuju finis di Bergamo setelah balapan sejauh 195 km.
Awalnya, Frigo sempat terjatuh ketika melintasi tanjakan terakhir Roncola Alta. Dia berjuang keras di turunan dan jalan datar setelahnya menuju finis.
Akhirnya dia berhasil mendekati Healy dan McNulty. Akhirnya mereka bertiga bersaing ketat hingga garis finis.
McNulty berhasil mencuri kemenangan di saat-saat terakhir untuk menjadi juara pertama.
“Tujuan saya balapan di Giro tahun ini adalah meraih kemenangan. Apalagi saya sempat sakit saat etape time trial. Melihat Ben sangat kuat dan cepat membuat saya terus berjuang. Dan akhirnya semua tergantung pada sprint di kilometer terakhir,” tutur McNulty bangga.
Kemenangan etape sudah diraih dan kini UAE Team Emirates fokus pada Joao Almeida untuk bisa meraih juara GC. Saat ini dia terpaut 1 menit 30 detik dari pemimpin GC, Bruno Armirail (Groupama-FDJ).
Di etape ini, Armirail finis tertinggal 29 detik dari Geraint Thomas (Ineos Grenadiers) tetapi hal ini tidak merubah peringkatnya di klasemen GC. Dia masih unggul 1 menit 8 detik dari Thomas yang berada di peringkat dua GC.
Hasil Juara Giro d'Italia Etape 15 (Top Ten)
Brandon McNulty, UAE Team Emirates, 5 jam 13 menit 39 detik
Ben Healy, EF Education-EasyPost, "
Marco Frigo, Israel-PremierTech, "
Bauke Mollema, Trek-Segafredo, +1:51
Einer Rubio, Movistar, "
Simone Velasco, Astana Qazaqstan, +2:26
Andrea Pasqualon, Bahrain-Victorious,"
Laurens Hays, Intermarche - Circus - Wanty, +3:10
Vincenzo Albanese, EOLO-Kometa, +4:13
François Bidard, Cofidis, "
Klasemen General Classification setelah 15 dari 21 etape (Top Ten)
Bruno Armirail, Groupama-FDJ, 61 jam 38 menit 6 detik
Geraint Thomas, Ineos Grenadiers, +1:08
Primoz Roglic, Jumbo-Visma, +1:10
Joao Almeida, UAE Team Emirates, +1:30
Andreas Leknessund, Team DSM, +1:50
Damiano Caruso, Bahrain Victorious, +2:36
Lennard Kamna, Bora-Hansgrohe, +3:02
Eddie Dunbar, Jayco-AlUla, +3:40
Thymen Arensman, Ineos Grenadiers, +3:55
Laurens De Plus, Ineos Grenadiers, +4:18
Advertisement