Mayor Maskot Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta memilih Macan Kemayoran alias Mayor untuk menjadi maskot, dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur (Pilgub), 27 November 2024. Maskot ini karya Bambang Gunawan, warga Jatinegara, Jakarta Timur.
Maskot Mayor adalah karakter macan yang menggemaskan dengan perpaduan warna kuning serta kumis birunya. Mayor memakai baju tradisional Betawi yang disebut baju tikim berwarna merah, dan celana pangsi warna senada.
Bak pakaian silat, Mayor juga mengenajan ikat pinggang khas Betawi yang disebut sabuk haji berwarna hijau. Maskot ini juga mengenakan peci berwarna merah dengan logo KPU di depannya.
Selain maskot, KPU DKI juga meluncurkan jingle Pilkada Jakarta 2024 berjudul Suara Kita Masa Depan Jakarta juga merupakan hasil sayembara. Jinglenya sesuai harapan agar partisipasi masyarakat semakin meningkat di Pilgub mendatang.
Sebagai informasi, KPU akan menggelar Pilkada serentak 2024 di 37 provinsi dan 508 kabupaten/kota. Termasuk DKI Jakarta. Pemungutan suara pilkada akan berlangsung pada 27 November 2024.
Jadwal ini tertuang dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024.
Advertisement