Masjid Baitul Fikri Untag Surabaya Sediakan Bantuan untuk Isoman
Di saat bed occupancy rate rumah sakit di Surabaya penuh, menjalani isolasi mandiri di rumah bagi pasien COVID-19 adalah menjadi salah satu pilihan. Namun menjalani isolasi mandiri di rumah, ternyata tak mudah. Selain masih dalam kondisi tubuh yang mungkin masih tak enak, mobilitas jadi terbatas. Butuh dukungan orang-orang sekitar saat menjalani isolasi mandiri. Utamanya soal kebutuhan logistik makanan.
Layanan pesan antar dari ojek online memang menawarkan sejumlah pilihan menu. Namun kadang rasa bosan dengan menu yang ditawarkan selalu muncul. Belum lagi kocek yang harus dikeluarkan. Meski biasanya menawarkan diskon, namun beli makanan lewat online dirasa lebih mahal dibanding masak sendiri.
Beruntung, setelah hampir dua minggu menjalani PPKM Darurat, sejumlah kelompok warga di Surabaya punya inisiatif untuk berbagi makanan untuk warga yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumah.
Salah satunya yang diadakan oleh Takmir Masjid Baitul Fikri Universitas 17 Agutus (Untag) Surabaya.
Syaratnya cukup mudah:
1. Harus penduduk Kota Surabaya yang ditunjukkan dengan KTP.
2. Sedang melakukan isolasi mandiri di rumah.
3. Menunjukkan surat keterangan positif COVID-19 lewat tes PCR ato Antigen.
4. Ajukan permohonan ini via WhatsApp ke nomor 0857-736991-721 atasnama Kusnan.
Sebelum mendapat paket makanan panitia akan memverifikasi terhadap pengajuan tersebut.
Selain itu, pihak Takmir Masjid Baitul Fikri Untag Surabaya juga membuka donasi bagi warga yang ingin menyumbang makanan. Caranya bisa langsung transfer ke rekening Bank Jatim atasnama Masjid Baitul Fikri Untag Surabaya dengan nomor rekening 742033341.