Masalah Tewasnya Khashoggi Bukan Cuma Urusan Turki- Arab Saudi
Terbunuhnya wartawan Arab Saudi Jamal Khashoggi adalah masalah yang lebih besar daripada yang hanya berkaitan dengan Turki dan Arab Saudi, kata Juru Bicara Presiden Turki Ibrahim Kalin pada Senin kemarin.
"Masalah itu bukan antara Turki dan Arab Saudi. Turki melakukan tindakan yang perlu untuk mengungkapkan peristiwa tersebut berdasarkan hukum nasional dan internasional," kata Kalin dalam satu taklimat di Ibu Kota Turki, Ankara.
"Masalah itu menyoroti pembunuhan kejam," ia menambahkan, sebagaimana dilaporkan kantor berita Anadolu.
Kalin mengatakan Turki telah melakukan penyelidikan "yang sensitif dan menyeluruh" mengenai kasus Khashoggi, yang telah hilang sejak ia memasuki Konsulat Arab Saudi di Istanbul, Turki, pada 2 Oktober.
Setelah berhari-hari membantah bahwa Arab Saudi mengenai keberadaan wartawan itu, Riyadh pada Sabtu 20 Oktober menyatakan Khashoggi meninggal selama perkelahian di dalam Konsulat.
Pada hari hilangnya Khashoggi, 15 lagi warga negara Arab Saudi --termasuk beberapa pejabat-- tiba di Istanbul dengan naik dua pesawat dan mengunjungi Konsulat tersebut saat ia berada di dalamnya, kata beberapa sumber polisi Turki. Semua orang yang diidentifikasi tersebut sejak itu telah meninggalkan Turki.
Satu tim gabungan Turki-Arab Saudi menyelesaikan penyelidikan mengenai kasus tersebut pada Kamis 18 Oktober, setelah menggeledah kediaman konsul jenderal serta Konsulat Arab Saudi di Istanbul.
"Pendirian Presiden kami Recep Tayyip Erdogan sangat jelas sejak awal. Tak ada yang disembunyikan berkaitan dengan peristiwa ini," tambah Kalin.
Kalin juga mengingatkan wartawan bahwa Erdogan dan Presiden AS Donald Trump dalam percakapan telepon pada Minggu 21 Oktober membahas kasus Khashoggi, perang melawan terorisme dan perkembangan terakhir di Suriah.
Sementara itu Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu hari Selasa 23 Oktober mengatakan Turki belum membagikan informasi kepada negara mana pun soal hasil penyelidikannya atas pembunuhan Jamal Khashoggi.
Cavusoglu mengeluarkan pernyataan itu dalam wawancara dengan kantor berita negara Anadolu, beberapa jam sebelum Presiden Turki Tayyip Erdogan dijadwalkan mengungkapkan keterangan rinci soal perkara Khashoggi.
Cavusoglu juga mengatakan Turki siap bekerja sama dengan penyelidik internasional mana pun soal pembunuhan Khashoggi. (an/afp/rtr)