Marsha Aruan Baru Dibaptis, El Rumi Unggah Foto Mandi
Nama Marsha Aruan trending. Ia menjadi perbincangan publik usai mengunggah momen sakral ketika dibaptis lewat unggahan video dan foto di akun Instgram @aruanmarsha, pada Minggu 9 Agustus 2020. Tak banyak yang tahu agama dari sang artis. Sehingga netizen mengira Marsha Aruan telah pindah agama.
Hanya berselang sehari dari unggahan sang mantan pacar, putra kedua Ahmad Dhani-Maia Estianty, El Jalaluddin Rumi alias El Rumi, mengunggah foto masa kecilnya ketika baru selesai mandi.
Diketahui, Marsha dan El Rumi sudah menjalin hubungan selama lima tahun namun berakhir kandas pada awal tahun 2020.
“Byuurrrr!! Suuueeeggeerrrr!! #2001, Me when i was 1 yo,” tulis El melalui akun Instagram @elelrumi pada 10 Agustus.
Unggahan tersebut dikomentari oleh sang ibu, Maia Estianty. "Mukanya aja udah usil," tulis Maia Estianty melalui akun Instagram, @maiaestiantyreal.
Seperti diberitakan Ngopibareng.id sebelumnya, Marsha Aruan lewat unggahan foto dan videonya memperlihatkan dirinya saat berada di dalam kolam bersama seorang perempuan. Ia mengenakan dress putih dan celana hitam sambil menutup mata mendengarkan lantunan doa.
Proses baptis yang dilakukan Marsha Aruan berlangsung pada Sabtu, 8 Agustus 2020. Usai dibaptis, Marsha Aruan menambahkan nama baru yakni Elizabeth.
"Ini adalah hari yang spesial. Aku berterima kasih kepada Tuhan, bahwa hari ini aku terlahir kembali sebagai seorang kristiani," tulis Marsha Aruan.
Bukan hanya Marsha Aruan yang dibaptis, tapi juga ada dua saudaranya, Stefanie Gabriell dan Michelle Aruan.
"Terima kasih Tuhan karena telah membawa mereka menjadi bagian dari keluargaMu," imbuh mantan kekasih El Rumi ini.
Marsha Aruan menambahkan, kini ia telah menjadi sosok yang baru dan siap memulai lembaran dari awal. "Aku siap merelakan masa laluku dan menjadi seseorang yang baru sesuai ajaranMu, menurut rencanaNya untuk hidupku," kata dara 23 tahun ini.
Bintang film Garuda Di Dadaku ini pun berdoa, meminta Tuntunan Tuhan. Agar senantiasa ia bisa menyebarkan kebaikan agamanya kepada umat.
"Membawa kemuliaan bagi namaMu dan menyebarkan Injil kepada semua orang disekitarku. Terima kasih semuanya, Tuhan memberkati kita semua," kata Marsha Aruan mengakhiri.
Pembaptisan Marsha Aruan juga disambut hangat rekan selebriti. Sebut saja Gading Marten, Felicya Angelista hingga Jessica Milla.