Mariska Halinda Bersaing di Papan Atas Atlet Favorit #PesonaAsianGames2018
Di hari keempat Voting Atlet Favorit #PesonaAsianGames2018, posisi taekwondoin putri andalan Indonesia Mariska Halinda, termasuk stabil. Mariska bahkan sempat memimpin perolehan vote meski tidak lama.
Mariska Halinda termasuk atlet yang sangat merespons kegiatan yang digelar Kementerian Pariwisata dan Genpi.co. Ia tak ragu mengajak seluruh penggemar dan rekan-rekannya untuk memilihnya.
"Hallo teman-teman semua, genpi.co melakukan pemilihan atlet terfavorit Asian Games 2018. Dan ada hadiahnya loh bagi voter yang beruntung," tulis Mariska Halinda (@mariska_halinda) di akun Instagram-nya.
Sampai Senin (9/7), pukul 08.00 WIB, Mariska menempati posisi tiga atlet favorit wanita. Ia mendapat 725 vote. Tertinggal dari pebulutangkis Greysia Polii di posisi dua dengan 828 vote, dan pesilat Wewey Wita yang semakin kokoh dengan 1085 vote.
Mariska Halinda adalah anak ketiga dari empat bersaudara. Putri pasangan Kadim dan Siti Aisyah tercatat sebagai atlet asal Sulusuban, Lampung Tengah. Namun, ia lahir di Samarinda, 28 Maret 1994. Kemampuannya terasah saat bergabung dengan Sekolah Khusus Olahraga (SKO) Ragunan saat SMA.
Deretan prestasi yang berhasil diraihnya antara lain Juara 2 Indonesia Open 2012, Medali emas Sea Games Singapura 2015 dan 2017, Medali emas Kazakhstan Terbuka, Medali perunggu Kejuaraan musim panas Korea Selatan 2015, Medali perunggu Islamic Solidarity Games. Prestasi itu diraihnya saat turun dinomor kyoguri 53 kg putri.
Dengan modal prestasinya itu, Mariska Halinda mengikuti Asian Games dengan penuh keyakinan akan menyumbangkan emas. "PECUNDANG selalu berkata susah dan tidak bisa, tapi PEMENANG selalu berkata walaupun susah aku akan tetap melakukannya," ujar Mariska menyemangati diri.
Totalitas pun telah menjadi komitmennya. Demi mengharumkan nama bangsa, Mariska rela 3 kali melewatkan lebaran bersama keluarga karena harus berlaga di berbagai pertandingan.
Tahun 2014, ia harus melewati libur lebaran di Korea Selatan. Ketika itu, Mariska dan rekan lainnya dari tim taekwondo Indonesia harus mengikuti latihan persiapan jelang Asian Games Incheon.
Lalu, pada 2016, Mariska dan tim harus kembali melewatkan masa libur lebaran di Korea selatan untuk pemusatan pelatihan luar negeri di Korea Selatan jelang kualifikasi Olimpiade Brasil.
Lalu tahun 2017, momen lebaran di Indonesia kembali dilewatkan karena Mariska dan tim mewakili Indonesia dalam Kejuaraan Dunia Taekwondo 2017 yang berlangsung selama satu pekan, di Muju, Korea Selatan.
"Menjadi seorang atlet memang tidak mengenal tanggal merah ataupun libur nasional. Semua jadwal disesuaikan dengan jam latihan dan waktu pertandingan," ujarnya.
Nah, bila kalian merasa Mariska layak menjadi atlet terfavorit, buruan vote wanita berhijab ini. Caranya mudah, klik link https://www.genpi.co/vote/asiangames. Lalu pilih No 4 sebagai atlet terfavorit Asian Games 2018. (*)
Advertisement