Marc Marquez sudah Riding Honda CBR600RR
Setelah beristirahat 18 hari sejak 20 Februari lalu, Marc Marquez tak sabar ingin kembali ke sirkuit. Dirinya tidak ikut balapan di MotoGP seri 2 di Mandalika itu. Gara-gara high side hebat saat sesi warming up.
Lantas, seri 3 MotoGP di Argentina, dia hanya bisa jadi penonton karena dokternya, dr. Sandhez Dalmau tidak mengizinkannya untuk balapan gara-gara diplopia-nya kambuh pasca dari Mandalika itu.
Marc Marquez mengaku, untuk tersenyum saja masih sangat sulit. Tapi progress kesembuhannya sangat cepat. Pekan lalu, terlihat dari akun Instagram Marc Marquez, dirinya sudah mencoba latihan juggling bola tenis. Itu untuk melatih reflek tangan dan matanya.
Nah, Selasa 5 April kemarin, juara dunia delapan kali (125cc 2010, Moto2 2012, MotoGP 2013, 2014, 2016, 2017, 2018, 2019) ini sudah menjajal motor Honda CBR600RR. Seperti yang diposting di akun Twitter resmi Repsol Honda Team.
Apakah Marc Marquez akan ikut lomba seri 4 di Sirkuit COTA, Austin, Texas, Amerika Serikat akhir pekan ini? Belum ada jawaban pasti dari pihak RHT.
MotoGP seri Amerika ini sangat penting untuknya. Sejak COTA digunakan MotoGP tahun 2013, Marc Marquez sudah tujuh kali merayakan kemenangan MotoGP di sini. Yakni di tahun 2013, 2014, 2015, 2016, 2017, 2018, dan 2021.