Manfaat Rumput Laut Bagi Kesehatan, Ini Resep Olahan Lezatnya
Rumput laut (seaweed) biasa dikenal dengan gulma laut atau sering disebut juga dengan sayuran laut (marine vegetables) yang merupakan sumber daya hayati di wilayah pesisir dan laut. Keberadaan gulma laut masuk dalam kelompok vegetasi algae atau ganggang. Sayuran laut ini kaya manfaat dan gizi bagi tubuh salah satunya kandungan magnesium dan vitamin A yang bisa membantu melawan radikal bebas masuk ke dalam tubuh.
Rumput laut biasa ditemukan dalam hidangan es buah atau es campur, warna nya yang hijau dan teksturnya yang renyah menambah variasi dari rasa manis susu kental manis juga segarnya es. Selain itu, rumput laut juga bisa diolah menjadi berbagai macam hidangan yang tak kalah nikmat dan tentunya bisa diolah menjadi makanan bercita rasa gurih. Penasaran bukan olahan rumput laut apa saja yang bisa dibuat? Yuk, simak ulasan dan resepnya berikut ini.
Jenis Rumput Laut yang Aman Dikonsumi
Kelompok ganggang multi sel (algae) rumput laut terdiri atas beberapa tipe yakni ganggang cokelat, merah, dan hijau yang juga bisa dimanfaatkan dalam bahan pembuatan obat sejak dahulu, ada pula berbagai jenis rumput laut yang bisa dikonsumsi atau dimanfaatkan menjadi olahan makanan.
1. Nori: Ganggang merah yang kemudian diolah menjadi lembaran kering dan digunakan untuk menggulung sushi.
2. Sea lettuce: Nori hijau yang bentuknya menyerupai daun selada, bisa dikonsumsi mentah dalam hidangan salad atau dimasak untuk campuran sup.
3. Kelp: Ganggang cokelat yang diolah dan dikeringkan menjadi lembaran. Bisa juga digunakan sebagai bahan baku mie bebas gluten.
4. Kombu: Sejenis rumput laut dengan rasa yang kuat dan biasa digunakan untuk membuat kaldu sup.
5. Arame: Rumput laut dengan rasa ringan, manis, dan tekstur yang kuat. Jenis rumput laut ini bisa diolah untuk berbagai hidangan, termasuk makanan yang dipanggang.
6. Wakame: Ganggang cokelat yang biasa digunakan untuk membuat salad rumput laut segar, juga bisa dimasak untuk sup atau direbus.
7. Dulse: Ganggang merah dengan tekstur lembut dan lebih kenyal. Rumput laut jenis ini digunakan untuk menambah rasa ke berbagai hidangan atau dimakan sebagai camilan kering.
8. Chlorella: Ganggang air tawar hijau yang umumnya diolah menjadi suplemen dalam bentuk bubuk.
9. Agar-agar dan karagenan: Berbentuk jelly yang biasanya digunakan sebagai bahan pengikat dan pengental dalam berbagai produk makanan yang dijual secara komersial.
10. Spirulina: Sering disebut sebagai ganggang air tawar biru-hijau yang dapat dimakan dan dijual dalam bentuk tablet, serpihan atau bubuk.
Kandungan Gizi Rumput Laut
Dalam 100 gram rumput laut terdapat 36 kalori dan beragam gizi penting bagi tubuh.
1. 5 gram karbohidrat
2. 6 gram protein
3. 0,3 gram serat
4. 70 miligram kalsium
5. 60 miligram fosfor
6. 350 miligram kalium
7. 50 miligram natrium
8. 1,8 miligram zat besi
9. 1 miligram zinc
10. 40 miligram vitamin C
11. 260 mikrogram vitamin A
12. Antioksidan
13. Yodium
14. Folat
15. Vitamin B, D, K
16. Omega-3
17. Kolin
18. Mangan
19. Selenium
20. Tembaga
Manfaat Baik Konsumsi Rumput Laut
1. Memperlambat pertumbuhan sel kanker
Konsumsi rumput laut akan membantu memperlambat pertumbuhan sel kanker, dan efektik dalam mengatasi tumor ganas, penyakit leukemia, serta kanker payudara.
2. Mempercepat proses penyembuhan luka
Dalam rumput laut juga terkandung antiinflamasi dan antibakteri yang ampuh dalam mengatasi iritasi kulit, serta terdapat kandungan Vitamin K yang membantu mempercepat proses pembekuan darah pada luka.
3. Menjaga kesehatan pencernaan
Rumput laut juga tinggi akan kandungan serat yang berfungsi untuk memelihara kesehatan pencernaan seperti sembelit atau konstipasi yang mengganggu kesehatan, namun rumput laut tak boleh dikonsumsi secara berlebih karena dapat memicu diare.
4. Memenuhi asupan air dalam tubuh
Proses budidaya rumput laut yand dilakukan dalam perairan membuat kandungan garam dalam rumput laut menjadi tinggi yang bisa membantu menjaga asupan air dalam tubuh, sehingga dapat mencegah terjadinya dehidrasi atau kekurangan cairan.
5. Membantu menurunkan berat badan
Konsumsi rumput laut secara rutin juga bisa membantu menurunkan berat badan karena kandungan serat dalam rumput laut dapat mengenyangkan lebih lama.
6. Menjaga kekuatan tulang dan gigi
Kandungan kalsium dalam rumout laut juga bermanfaat bagi kekuatan tulang dan gigi serta menjaga asupan kalsium yang dapat memelihara fungsi jantung, otot, dan saraf.
7. Terhindar dari pembengkakan kelenjar tiroid
Rumput laut juga tinggi kandungan yodium yang berfungsi untuk mempertahankan tiroid agar menjadi sehat, karena bila tiroid terganggu akan menimbulkan masalah kesehatan seperti, lemah otot, menimbulkan ras lemah, juga kolesterol tinggi, dan pada kasus yang semakin parah akan menyebabkan kondisi medis serius seperti gondok, jantung berdebar, serta terganggunya memori otak.
8. Melawan radikal bebas
Berbagai jenis mineral yang terdapat dalam rumput laut, seperti magnesium, zinc, riboflavin, niasin, thiamin, vitamin A, B12, B6, dan C yang memiliki anti-oksidan, karotenoid, serta flavonoid berfungsi untuk melindungi tubuh dari masalah kerusakan sel, serta membantu mencegah tubuh mengalami penyakit jantung dan diabetes.
9. Membantu menurunkan kadar kolesterol tubuh
Konsumsi rumput laut juga bisa membantu menurunkan kadar kolesterol total, low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat, serta trigliserida dengan proporsi yang cukup bermakna.
10. Melembapkan kulit
Manfaat rumput laut juga berguna bagi masalah kecantikkan seperti membantu melembapkan kulit yang kering karena dalam rumput laut termasuk dalam agen humektan (pelembap) alami yang membantu mengikat air sehingga kulit wajah tak akan terkena masalah dehidrasi dan menyebabkan kulit kering.
11. Mencegah penuaan dini
Rumput laut bermanfaat untuk mencegah terjadinya penuaan dini, karena kandungan antioksidan dalam rumput laut juga dapat membantu memerangi radikal bebas, radang, dan dampak buruk lingkungan pada kulit.
Jangan Konsumsi Rumput Laut secara Berlebih
Meski konsumsi rumput laut memiliki banyak manfaat baik bagi tubuh, tapi jangan berlebihan mengonsumsinya. Hal ini bisa menyebabkan hipertiroidisme (kelebihan kelenjar tiroid). Dalam rumput laut tinggi akan kandungan yodium yang akan semakin menstimulasi kelenjar tiroid dalam tubuh.
Tak hanya itu saja, rumput laut yang ada di pesisir laut juga menyerap segala macam mineral yang ada dalam laut, memungkinkan jika terdapat arsenik dan kandungan limbah kimia yang sudah mencemari laut, jadi usahakan untuk konsumsi rumput laut secara cukup dan tidak berlebihan, karena akan merugikan diri sendiri.
Resep Olahan Rumput Laut
1. Sup Miso Rumput Laut
A. Bahan:
1. 500 ml kaldu sapi
2. 500 gram daging sapi tanpa lemak
3. 6 siung bawang putih, cincang halus
4. 50 gram bawang bombai, cincang kasar
5. ½ sdm garam (sesuai selera)
6. ½ sdm merica bubuk (sesuai selera)
7. 100 gram jamur kancing, iris tipis
8. ½ sdm minyak wijen
9. 200 gram rumput laut arame, rendam di dalam air panas terlebih dahulu selama kurang lebih 5 menit.
10. 1 batang daun bawang, potong kecil-kecil
11. 1 sdt daun seledri cincang halus (sesuai selera)
B. Cara membuat:
1. Siapkan wajan dan panaskan minyak wijen. Lalu, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum.
2. Masukkan air kaldu, daging sapi, jamur kancing, garam, dan merica bubuk. Aduk sampai rata. Kemudian masak hingga mendidih.
3. Masukkan rumput laut, dan masak hingga rumput laut lunak. Kemudian angkat dan masukkan dalam mangkuk.
4. Tambahkan daun bawang dan seledri cincang. Sajikan selagi hangat. Anda bisa menyantap sup rumput laut ini dengan nasi.
2. Kimbab ala Korea
A. Bahan:
1. 2 lembar nori atau rumput laut siap pakai
2. 3 cup nasi putih hangat
3. 1 buah wortel besar, potong memanjang dan rebus hingga matang
4. 1 ikat bayam, rebus hingga matang, tiriskan
5. 100 gr daging sapi
6. 1 sdm saus tiram
7. 1 sdt kecap asin
8. 1 siung bawang putih, goreng lalu haluskan
9. 2 batang danmuji (acar lobak kuning Korea)
10. 2 butir telur
11. Garam secukupnya
12. Minyak wijen secukupnya
B. Cara membuat:
1. Campurkan nasi hangat dengan 1 sdt minyak wijen dan 1/4 sdt garam. Aduk rata dan biarkan hingga uapnya habis.
2. Campurkan bayam yang sudah direbus dengan sedikit garam, minyak wijen dan bawang putih yang dihaluskan.
3. Campur daging sapi dengan saus tiram dan kecap asin dan sedikit gula. Tumis hingga daging matang, tes rasa. Jika sudah pas di lidah, angkat.
4. Kocok telur dengan sedikit garam, goreng dadar tipis saja, jadikan 2-3 kali gorengan. Potong memanjang.
5. Siapkan penggulung bambu, jika tak ada bisa memakai alas plastik saja.
6. Siapkan satu lembar nori, tata nasi merata, kemudian tata daging sapi, bayam, telur dadar, danmuji dan wortel memanjang.
7. Gulung perlahan dan tekan agar nasi gulung tidak terurai.
8. Iris sesuai selera, kimbab siap dinikmati.
3. Tumis Rumput Laut
A. Bahan:
1. 250 gr rumput laut segar
2. 1/2 sdt gula pasir
3. 1 siung bawang putih
4. 2 butir bawang merah
5. 5 cabai rawit merah
B. Cara membuat:
1. Bersihkan rumput laut dari akarnya, lalu cuci bersih.
2. Iris cabai merah, bawang merah, dan bawang putih.
3. Tumis bumbu hingga menjadi wangi dan masukkan rumput laut.
4. Iris cabai rawit merah dan tambahkan dalam tumisan. Aduk dan tunggu sampai semua matang dan bumbu meresap.
5. Tumis rumput laut siap disajikan.
4. Es Rumput Laut
A. Bahan:
1. 500 gr rumput laut
2. 2 tetes pewarna makanan hijau
3. 5 sdm gula pasir, larutkan dengan air
4. Agar-agar atau jelly, potong-potong secukupnya
5. Buah nangka, potong-potong secukupnya
6. Nata de coco secukupnya
7. Roti tawar, potong dadu secukupnya
8. Sirup secukupnya
9. Kental manis secukupnya
10. Air dan es batu secukupnya
B. Cara membuat:
1. Rebus rumput laut dan beri pewarna hijau agar tampak segar. Setelah dimasak selama 10 menit atau pewarna sudah meresap, matikan api dan biarkan dingin.
2. Tata di gelas atau mangkuk semua bahan isian termasuk rumput laut.
3. Tuang air gula, sirup dan kental manis.
4. Tambahkan es batu dan sajikan.
5. Manisan Rumput Laut
A. Bahan:
1. 500 gr rumput laut segar
2. Air cucian beras secukupnya
3. Syrup secukupnya (bisa diganti gula putih cair)
B. Cara membuat:
1. Rumput laut segar (rumput laut dalam keadaan baik, masih kaku, bewarna putih lembut, tidak keruh)
2. Cuci rumput laut, tiriskan, lalu rendam dengan air cucian beras -+ 1 jam
3. Pindahkan ke wadah bertutup, tuang syrup secukupnya, remas pelan-pelan dengan tangan
4. Perhatikan: jangan menuang syrup gula dalam keadaan hangat, apalagi panas, tunggu sampai benar-benar dingin, baru dituang kedalam rumput laut.
5. Tutup wadah rumput laut, masukkan kulkas, nikmati ketika air gula sudah meresap (atau bisa diamkan semalaman)
6. Tips: Jika menggunakan sirup air gula, tambahkan lagi pasta rasa, supaya wangi (untuk menghilangkan bau amis pada rumput laut)