Manfaat Lidah Buaya, Turunkan Gula Darah hingga Pereda Asam Lambung
Lidah buaya atau aloe vera dikenal sebagai tumbuhan yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Mulai dari obat luka, diabetes hingga GERD. Namun penelitian lanjutan masih dibutuhkan terkait manfaat dan penggunaan lidah buaya.
Lidah Buaya
Lidah buaya termasuk suku Liliaceae, diperkirakan memiliki 4.000 jenis tumbuhan dengan 250 jenis tanaman dan tersebar di seluruh dunia, dikutip dari laman Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan Pontianak.
Lidah buaya bisa tumbuh di wilayah kering seperti Afrika, Asia dan Amerika serta memiliki sifat tahan kering. Lidah buaya juga dikenal memiliki banyak nutrisi, di antaranya:
Vitamin, yaitu A, B1, B2, B3, B12, C, E, Choline, Inositol, Folic Acid
Mineral, yaitu Calsium, Magnesium, Potasium, Sodium, Iron, Seng, Chromium
Enzim, yaitu Amylase, Catalase, Cellulose, Carboxypepilase, Carboxyhelulose, Bradykinase
Asam Amino, yaitu Arginin, Aspargin, Aspartat Acid, Analine, Serine, Glutamat, Threonine, Glycine, Phenil alanine, Histidine, Isoliucine
Manfaat Lidah Buaya
Dikutip dari laman WebMD, lidah buaya memiliki sejumlah manfaat untuk Kesehatan bila dikonsumsi baik dalam bentuk jus, jel atau dengan dioles ke kulit yang terluka. Berikut sejumlah manfaat lidah buaya untuk Kesehatan.
Obat Jerawat
Jerawat terbentuk akibat minyak, sel kulit mati dan bakteri terperangkap pori-pori kulit kemudian meradang dan membentuk benjolan kecil.
Kandungan anti radang dalam lidah buaya banyak digunakan sebagai campuran bahan Kimia lain seperti tretinoin, untuk obat jerawat.
Obat Luka Bakar
Kandungan anti bakteri dan peradangan di lidah buaya bisa digunakan mengobati luka bakar atau gosong akibat terpanggang sinar matahari. Penelitian menemukan lidah buaya juga mencegah infeksi di atas luka bakar minor.
Obat Kolesterol
Para peneliti percaya, lidah buaya bermanfaat mengurangi kolesterol yang diserap di usus. Sehingga tanaman ini mungkin membantu menurunkan LDL dan lemak trigliserida.
Atasi Sembelit
Kandungan barbaloin dalam lidah buaya meningkatkan penyerapan air di usus sehingga menyebabkan proses buang air besar lebih mulus dan mengurangi sembelit.
Lidah Buaya dan Gula Darah
Sejumlah penelitian menemukan jika lidah buaya menurunkan gula darah pada penderita diabetes dan prediabetes. Bahan di lidah buaya dipercaya membantu memperbaiki sel di dalam pancreas, yang berfungsi menghasilkan insulin.
Redakan Asam Lambung
GERD atau asam lambung dikenali dengan sakit di ulu hati serta berbagai ketidaknyamanan di dada, tenggorokan hingga mulut. Lidah buaya dipercaya mengurangi tingkat peradangan di tenggorokan dan mengurangi asam di lambung.
Salah satu studi menyebut jika sirup lidah buaya bekerja serupa dengan obat asam lambung seperti ranitidine dan omeprazole, namun dengan efek samping yang lebih sedikit.
Penelitian lanjutan
Namun para peneliti juga menyebut penelitian akan manfaat lidah buaya sangat dibutuhkan. Terutama tentang manfaat berbagai jenis lidah buaya dan dosis yang dibutuhkan untuk mengobati gangguan Kesehatan tertentu.
Sebab efek samping juga ditemukan dalam penggunaan lidah buaya dalam dosis tinggi. Pengguna latex lidah buaya dengan dosis lebih dari 1 gram setiap hari dalam beberapa hari berisiko mengalami kerusakan ginjal.
Selain itu, penggunaan lidah buaya di kulit juga bisa berdampak iritasi dan alergi bagi sejumlah orang.
Advertisement