Pemancing Asal Malang Dilaporkan Hilang Digulung Ombak Laut Selatan
Pria warga Dusun Gunungsari RT.4/RW.16 Desa Gedangan, Kecamatan Gedangan, Malang bernama Hendra Rahman dilaporkan hilang di laut selatan. Peristiwa nahas itu terjadi saat ia memancing di Pantai Watu Lepek, Gedangan, Kabupaten Malang.
Koordinator SAR Malang Raya, Yoni Fariza mengatakan, pihaknya menerima laporan orang hilang di pantai selatan Malang, JUmat, 18 Oktober 2024. Laporan itu datang dari pihak keluarga korban.
Menurut penuturan keluarga, awalnya korban berpamitan pergi ke Pantai Watu Lepek untuk memancing, Rabu, 16 Oktober 2024 lalu. Namun, hingga Jumat, 18 Oktober 2024 pagi, ia tak juga pulang ke rumah.
"Pihak keluarga itu menyusul ke pantai pada Kamis (17 Oktober 2024) kemarin, dan hanya menemukan sepeda motor milik korban di pantai," kata Yoni Fariza, Jumat, 18 Oktober 2024 petang.
Ditambahkannya, pihak keluarga sudah beruaha mencari keberadaan korban ke beberapa lokasi. termasuk menemui beberapa temannya. Tapi, mereka belum menemukan tanda-tanda keberadaannya.
Berdasarkan laporan dari keluarga, Hendra berangkat memancing dari rumah sendirian. Tidak ada teman yang tampak membersamai keberangkatannya ke pantai.
"Hari pertama seharian ini masih nihil. Pencarian tadi difokuskan di darat, dengan satu tim sementara. Cuaca tidak mendukung di hari pertama pencarian," imbuhnya.
Rencananya, tim gabungan akan dikerahkan untuk melanjutkan operasi pencarian pada keesokan hari, Sabtu, 19 Oktober 2024. Kekuatan akan dimaksimalkan dengan melakukan pencarian gabungan yang melibatkan tim Basarnas, BPBD, kepolisian, TNI, relawan Malang selatan, dan masyarakat setempat.
"Informasi darı nelayan setempat, saat ini ombak memang sedang tidak bersahabat. Makanya, sementara hari ini pencarian dilakukan lewat jalur darat," tandasnya.
Advertisement