Manchester United Lolos ke Semifinal Piala Liga Inggris
Manchester United (MU) sukses merebut tiket semifinal Piala Liga Inggris 2020-2021. Manchester United sukses menaklukkan Everton 2-0 di perempatfinal yang berlangsung pada Kamis, 24 Desember 2020 dini hari WIB.
Beberapa peluang pun mampu diciptakan skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut. Bahkan ada sejumlah kesempatan emas yang berhasil diciptakan oleh Edinson Cavani di babak pertama yang berlangsung di Goodison Park tersebut. Sayangnya, pertandingan yang berjalan sengit nan alot itu pada akhirnya berakhir 0-0. Kedua tim masih sama-sama kuat di babak pertama.
Memasuki babak kedua, Manchester United terus berupaya untuk mencetak gol di laga tersebut. Namun, pertahananan Everton masih terlalu kuat untuk dihadapi Edinson Cavani dan kawan-kawan.
𝗖𝗮𝘃 yourselves a merry little Christmas... (sorry) 😅
— Manchester United (@ManUtd) December 24, 2020
🔴 #MUFC
🏆 #CarabaoCup pic.twitter.com/s43y8YkkQc
Edinson Cavani menjadi pahlawan Manchester United di babak kedua. Berkat gol Cavani dari luar kotak penalti yang sedang dipepet tiga pemain Everton di menit 88, Manchester United unggul di menit-menit akhir laga tersebut.
Gol kedua Manchester United disumbang Anthony Martial di menit 90+6. Dengan dua gol itulah Manchester United memastikan diri lolos ke semifinal Piala Liga Inggris 2020-2021.
Susunan Pemain
Everton (4-2-3-1): Robin Olsen; Seamus Coleman, Yerry Mina, Michael Keane, Ben Godfrey; Abdoulaye Doucoure, Andre Gomes; Alex Iwobi, Gylfi Sigurdsson, Richarlison; Dominic Calvert-Lewin.
Cadangan: Jordan Pickford, Bernard, Jonjoe Kenny, Cenk Tosun, Mason Holgate, Anthony Gordon, Tom Davies.
Manchester United (4-2-3-1): Dean Henderson; Axel Tuanzebe, Eric Bailly, Harry Maguire, Alex Telles; Paul Pogba, Nemanja Matic; Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Donny van de Beek; Edinson Cavani.
Cadangan: Anthony Martial, Luke Shaw, Marcus Rashford, Lee Grant, Timothy Fosu-Mensah, Fred, Jesse Lingard.
Advertisement