Manchester City Benamkan Bournemouth 3-1
Saat menjamu Bournemouth, Sabtu 1 Desember 2018, di Stadion Etihad, Manchester City sejatinya tak menurunkan kekuatan terbaiknya. Namun, itu sudah cukup bagi The Citizens untuk menenggelamkan Bournemouth dengan skor 3-1.
Mempertahankan dua pemain intinya di sektor sayap, Raheem Sterling dan Leroy Sane merupakan kecermatan Pep Guardiola. Pasalnya, dua pemain inilah yang membuat para pemain bertahan tim tamu kewalahan.
Dengan menggunakan kecepatan serta kelincahan kedua pemain sayap ini, Bournemouth kesulitan membendung setiap serangan Manchester City.
Gol pertama City dicetak Bernardo Silva di menit ke-16. Namun, setelah itu tuan rumah sempat kesulitan menembus rapatnya barisan belakang Bournemouth.
Alih-alih menambah keunggulan, satu menit menjelang waktu normal di babak pertama berakhir, gawang City justru kebobolan. Bintang Bournemouth Wilson Callum yang memaksakan pertandingan di babak pertama berakhir dengan skor 1-1.
Memasuki babak kedua, Manchester City yang ingin menjaga jarak dengan para pesaingnya langsung tancap gas. Cara ini berhasil membuat City kembali unggul lewat gol Raheem Sterling di menit ke-57. Skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Manchester City.
Perlawanan diberikan Bournemouth. Wilson Callum dkk berusaha meladeni permainan terbuka tuan rumah. Beberapa peluang mereka dapatkan meski tak bisa dikonversi menjadi gol.
Sadar jika keunggulan ini masih bisa dikejar, Pep memasukkan David Silva di menit ke-77. Pemain asal Spanyol ini membawa perubahan pada permainan City menjadi lebih efektif.
Kejelian Pep pun terbukti. Hanya berselang dua menit setelah masuknya David, Ilkay Gundogan berhasil mencetak gol setelah meneruskan umpan Leroy Sane di menit 79'. Gol ini sekaligus menutup kemenangan City menjadi 3-1. Karena hingga laga berakhir, tidak ada lagi gol tercipta.
Dengan kemenangan ini, Manchester City berhasil menjaga jarak lima poin dengan Liverpool yang berada di peringkat kedua klasemen sementara Premier League.(Nas)
Advertisement